Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 24/02/2021, 17:48 WIB
Ryan Sara Pratiwi,
Wisnubrata

Tim Redaksi

8. Mengendus pantat untuk saling mengenal

Seekor anjing yang ingin mengenal anjing lain akan mengendus pantat sebagai bentuk sapaan.

Bagian belakang anjing adalah rumah bagi kelenjar yang menghasilkan feromon, yang berisi informasi tentang segala hal mulai dari jenis kelamin anjing hingga kesehatan dan dietnya.

Berkat indera penciuman yang luar biasa, anjing dapat mempelajari segala macam informasi tentang satu sama lain hanya dari nuansa baunya.

Jadi, mengendus pantat pada dasarnya adalah metode anjing untuk mendapatkan kesan pertama.

9. Memiliki tiga kelopak mata

Kelebihan selanjutnya yang menyenangkan terkait anatomi tentang anjing adalah memiliki tiga kelopak mata di setiap mata.

Selain kelopak mata atas dan bawah, anjing memiliki "selaput pengelap" di sudut mata, terutama untuk menghilangkan debu dan lendir dari kornea.

Kita mungkin melihatnya ketika hewan peliharaan bangun tiba-tiba karena kelopak mata tertutup saat anjing sedang tidur.

Baca juga: Perlu Tahu, 11 Kekeliruan yang Bikin Anjing Kamu Bingung

10. Bisa memahami lebih dari 1.000 kata

Anjing memiliki kemampuan kosakata yang luar biasa dengan kemampuan untuk mempelajari lebih dari 1.000 kata.

Misalnya, seekor border collie mengetahui kata benda dan kata kerja, serta dapat memahaminya dengan cukup untuk melakukan suatu tindakan.

11. Bisa belajar 

Anjing liar di kompleks Metro di Moskow, Rusia, diketahui bisa naik turun kereta di perhentian reguler untuk mencari makanan di tempat lain, tanpa ada yang mengajari.

Para penumpang telah terbiasa melihat anjing-anjing yang naik kereta bersama mereka, sehingga mereka hampir tidak menyadarinya lagi.

Sebanyak 35.000 anjing liar tinggal di Moskow, jadi ini benar-benar kasus survival of the fittest atau bertahan hidup yang nyata.

12. Anjing bisa merasakan waktu

Anjing bisa membedakan antara satu jam dan enam jam.

Dengan pengondisian dan pelatihan yang cukup, anjing akan dapat memperkirakan aktivitas hariannya seperti jalan-jalan dan makan, selama itu terjadi di waktu yang sama setiap hari.

Baca juga: Mana Lebih Cerdas, Anjing atau Kucing?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com