Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hal yang Harus Diperhatikan dalam Memilih Stroller

Kompas.com - 25/02/2021, 12:06 WIB
Lusia Kus Anna

Editor

KOMPAS.com – Berjalan-jalan di mal ataupun traveling, stroller merupakan benda yang harus dibawa. Stroller yang tepat bukan hanya membuat bayi bisa tidur dan duduk dengan nyaman, melainkan juga memudahkan kita sebagai orangtua membawa perlengkapannya.

Kendati begitu, memillih kereta dorong bayi bukanlah hal yang mudah. Di pasaran ada beragam model stroller dan berbagai pilihan harga, mulai dari yang ratusan ribu sampai belasan juta rupiah.

Ketika akan membeli stroller tentu yang jadi pertimbangan utama adalah kebutuhan dan bujetnya. Tanyakan pada diri sendiri; ke mana stroller ini akan dipakai, di mana disimpannya, berapa banyak perlengkapan bayi yang akan dibawa, dan sebagainya.

Hal yang juga harus jadi pertimbangan adalah berat stroller dan kemudahan dalam melipat. Banyak orang yang tidak menyadari bahwa sebuah stroller bisa memiliki berat sampai 10 kilogram tanpa bayi.

Baca juga: Pilih Stroller untuk Bayinya, Edric Tjandra Perhatikan 3 Hal Ini

Karena itu, saat ini banyak produsen stroller yang menciptakan kereta dorong yang lebih ringan dan mudah dilipat, tanpa mengorbankan kenyamanan dan keamanan bayi.

“Traveling dan comforf stroller sedang berkembang dan digandrungi oleh orangtua di Indonesia,” kata Senior Vice President Mothercare Indonesia, Vasudev Kataria, dalam acara media gathering yang digelar secara virtual, Selasa (23/2/2021).

Stroler Joolz Aer yang bisa dilipat dan ringan dibawa.Dok Joolz Stroler Joolz Aer yang bisa dilipat dan ringan dibawa.

Salah satu merek stroller yang memenuhi kriteria tersebut adalah Joolz dari Belanda. Stroller compact ini memiliki kelebihan bisa dilipat secara cepat hanya dengan satu tangan.

Perwakilan Joolz untuk Asia Tenggara, Daniel Van Hensbergen, mengatakan, stroller Joolz juga dibuat dari bahan organik yang berkelanjutan dan ramah lingkungan.

Baca juga: Jogging Sambil Membawa Stroller, Alternatif Olahraga untuk Ibu Baru

Kereta dorong yang hanya tersedia secara eksklusif di gerai Mothercare ini memiliki dua tipe, yaitu Joolz Hub yang compact untuk gaya hidup perkotaan, serta Joolz Aer yang dirancang untuk orangtua yang gemar traveling.

“Kedua stroller ini dilengkapi suspense empat roda yang nyaman, kanopi yang dibuat dengan bahan SPF 50, dan mudah dioperasikan dengan satu tangan,” kata Van Hensbergen.

Kereta dorong ini juga memiliki tempat duduk yang mudah diatur dan diposisikan untuk duduk atau tidur, menghadap jalan atau orangtua, serta memiliki fitur mudah dilipat.

Untuk Joolz Aer, beratnya pun hanya 6 kilogram dan bisa dibawa-bawa seperti tas saat dilipat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com