Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

8 Kesalahan Dekorasi yang Bikin Ruang Terasa Sempit

Kompas.com - 08/03/2021, 14:56 WIB
Sekar Langit Nariswari,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

Rencanakan betul desain yang akan diaplikasikan dan putuskan dengan cermat. Kemudian atur sesuai dengan perencanaan itu.

Melansir dari Good Housekeeping, arsitek Elaine Griffin menyarankan untuk membagi ruangan secara geometris dengan berorientasi tujuan.

Kemudian bagi tiap sisi menjadi dua atau empat untuk mengaturnya lebih detail.

  • Kurang memerhatikan warna lantai dan dinding

Banyak yang sudah memerhatikan pemilihan warna dindingnya. Namun tidak demikian dengan warna lantai ruangan.

Kombinasi warna dinding dan lantai yang cerah secara otomatis akan memberikan ilusi ruangan yang lebih luas.

  • Hanya terpaku pada ruangan kecil

Warna gelap dan sedikit perabotan berskala besar juga bisa memberikan hasil terbaik.

Cara ini harus dikombinasikan dengan pencahayaan dan aksesori yang sesuai demi kesan ruangan yang lebih luas dan mewah.

  • Hanya fokus pada kekurangan ruangan

Daripada menutupi kekurangan ruangan, sebaliknya fokus pada kelebihannya.

Misalnya sebuah kamar yang kecil bisa menjadi ruangan yang nyaman dengan furnitur yang sesuai.

Jika perabot yang dibutuhkan tidak tersedia di pasaran, tidak ada salahnya memesan secara khusus.

Baca juga: Hadirkan Konsep Minimalis di Rumah dengan Furnitur ala Jepang

  • Dinding putih

Putih bukan satu-satunya warna yang bisa membuat ruangan nampak lebih luas. Ada beberapa pilihan warna lain yang tak kalah efektifnya.

Cari lebih banyak referensi soal warna yang sesuai selera dan aplikasikan ke ruangan.

  • Perhatikan proporsi dan skala ruang

Prinsip yang harus diperhatikan adalah soal skala dan proporsi dalam ruangan. Kali ini, lebih besar tidak selalu lebih baik.

Pilih perabotan yang nampak lebar, tinggi dan dimensi yang sesuai dengan skala ruangan.

Hindari memakai perabot elektronik yang terlalu besar seperti televisi atau kulkas raksasa.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com