Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Untuk Kulit hingga Umur Panjang, Ini 12 Manfaat Kesehatan dari Kopi

Kompas.com - 10/03/2021, 12:27 WIB
Ryan Sara Pratiwi,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

Sebab, asam klorogenat seiring bertambahnya usia bisa memicu kerusakan retina.

Antioksidan seperti asam caffeic, yang dikonsumsi dalam 1-2 cangkir kopi juga dapat melawan peradangan di seluruh tubuh, dan membantu mencegah kondisi kronis tertentu.

Jika kita benar-benar tertarik untuk menikmati manfaat antioksidan kopi, tetap gunakan pilihan berkafein, sebab kapasitas antioksidan berkurang dengan proses dekafeinasi.

Selain antioksidan, kopi mengandung berbagai mikronutrien yang terkenal.

Misalnya, satu cangkir mengandung 14 persen dari tunjangan diet yang direkomendasikan untuk vitamin yang disebut riboflavin.

Baca juga: Alternatif Minum Kopi, 8 Aktivitas Ini Bikin Melek di Pagi Hari

Riboflavin berperan membantu menghasilkan energi dan mengatur sistem saraf dengan baik.

3. Membuat olahraga terasa lebih mudah

Kesulitan mencari inspirasi untuk pergi ke gym? Menyeruput secangkir kopi sebelum aktivitas itu, mungkin dapat membantu.

Kopi dikaitkan dengan efek ergogenik pada performa olahraga, yang berarti dapat meningkatkan daya tahan tubuh jika meminumnya sebelum mulai berolahraga.

Satu studi dalam Journal of Applied Physiology meminta para peneliti menambahkan kafein ke dalam rutinitas olahragawan sebelum masuk ke pusat kebugaran.

Olahragawan yang menerima kafein menilai latihannya lebih mudah, dan lebih menyenangkan daripada yang tidak menerima.

4. Menjaga kesehatan jantung

Hal ini mungkin tampak kontroversial. Tetapi penelitian menunjukkan, kopi dapat membantu jantung kita menua dengan baik.

Dalam satu studi tahun 2015 yang diterbitkan dalam jurnal Heart, orang yang minum 3-5 cangkir kopi sehari memiliki risiko yang lebih rendah untuk penyumbatan arteri dan serangan jantung.

Baca juga: 3 Alasan Tetap Ngantuk meski Sudah Minum Kopi

Namun bila menyangkut perlindungan jantung, mungkin lebih baik untuk menghindari kopi tanpa penyaring (filter), seperti minuman yang dibuat dengan French press.

Sebab penelitian telah menunjukkan, kopi tanpa penyaring dapat meningkatkan kolesterol LDL, salah satu jenis kolesterol yang buruk.

5. Membantu mengatur emosi

Kopi mungkin dapat menurunkan risiko depresi. Penelitian selama satu dekade yang diterbitkan di JAMA Internal Medicine sebelumnya mengungkap ini.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com