7. Lonceng angin
Penelitian telah menunjukkan bahwa suara alam, seperti angin sepoi-sepoi yang bergerak melalui pepohonan atau air yang menetes ke sungai dapat membantu kita rileks.
Kamu bisa coba gantung lonceng angin untuk menangkap energi angin dan suara alami dapat memenuhi rumahmu.
Calamia menyarankan untuk memilih lonceng bambu atau kayu, dibandingkan lonceng logam, hal ini dikarenakan nada lonceng bambu yang lebih rendah sehingga membuat tenang.
8. Tempat penyimpanan
Kelebihan barang menyebabkan ketidakseimbangan yang hebat, dan itu berkontribusi pada energi yang mandek, yang membuat energi kita merasa terkuras.
Bahkan dapat berdampak negatif pada sistem kekebalan tubuh kita dengan membuat kita merasa kewalahan.
Ditambah lagi, kertas yang berantakan dapat mengumpulkan debu dan jamur, membuat udara yang kita hirup tidak sehat dan sampah di lantai dapat menimbulkan bahaya tersandung.
Untuk itu, kamu perlu membuang barang-barang yang tidak penting, lalu menyiapkan satu tempat khusus untuk menyimpan barang yang masih ingin kamu gunakan nantinya.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.