Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tanam Sayuran di Lahan Sempit, Begini Langkahnya

Kompas.com - 08/04/2021, 10:47 WIB
Nabilla Tashandra

Editor

Menanam bunga yang sesuai atau beberapa jenis sayuran yang sesuai akan membantu meningkatkan hasil panen, mencegah serangga, meminimalkan penyakit, dan meningkatkan rasa sayuran.

Dorong lebah dan hewan penyerbuk lainnya untuk mengunjungi sayuran yang ditanam dengan menanam bunga di kebun atau di sekitar pot sayuran kita.

Cara ini dapat membantu tanaman sayur kita tumbuh lebih baik.

  • Buat pupuk kompos sendiri

Kompos membantu tanah untuk mempertahankan kelembapan, menyediakan sumber nutrisi bagi tanaman serta cacing dan mikroba yang membaantu memperbaiki tanah.

Untuk membuat kompos hanya perlu menumpuk campuran daun, potongan rumput dan sampah rumah tangga organik lain, seperti kulit telur dan bubuk kopi.

  • Beli benih dan bibit dari sumber terpercaya

Pastikan membeli benih organik bersertifikat. Para petani lokal juga dapat menjadi sumber benih dan bibit untuk tanaman sayur kita.

  • Ketahui faktor angin

Jika tinggal di daerah berangun, maka pertimbangkan untuk mencoba memposisikan kebun atau tanaman sayur di tempat yang memiliki pagar tanaman, dinding atau struktur lain di dekatnya untuk mengurangi efek angin kencang.

Sebab, sayuran bisa rusak jika terkena angin yang terlalu kencang.

  • Gunakan teknik berkebun vertikal

Jika area menanam sangat terbatas, pertimbangkan untuk menggunakan teknik berkebun vertikal sehingga ruangan bisa dimaksimalkan.

Dengan begitu, kita bisa menanam berbagai jenis sayuran tanpa makan tempat.

Baca juga: Menanam Hidroponik Tak Harus Mahal yang Penting Konsisten

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com