Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Langkah Jitu Mengatasi Nyeri Punggung Tanpa Obat

Kompas.com - 14/04/2021, 15:08 WIB
Gading Perkasa,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Sakit atau nyeri di punggung termasuk dalam gangguan kesehatan yang sering dikeluhkan orang.

Nyeri punggung umumnya terjadi seiring bertambahnya usia, gaya hidup yang tidak aktif bergerak, gizi buruk, kelebihan berat badan dan stres.

"Mengubah gaya hidup adalah salah satu cara terbaik untuk mengatasi sakit punggung kronis," kata William Welches, DO, PhD, wellness pain management specialist.

Baca juga: Anak Mengeluh Nyeri Punggung? Lakukan 5 Cara Ini Saat Anak Main Gadget

Perawatan standar untuk nyeri punggung bawah terdiri atas penggunaan obat-obatan, terapi fisik, dan suntikan steroid. Namun Welches tidak merekomendasikan suntikan steroid.

"Suntikan mungkin tidak efektif atau tahan lama untuk nyeri kronis dan menyebabkan beberapa risiko."

Penggunaan obat anti-inflamasi non steroid atau non-steroidal anti-inflammatory drugs (NSAID) bisa merusak fungsi ginjal dan hati serta menyebabkan usus bocor.

Sebagai gantinya, Welches menganjurkan untuk mengubah gaya hidup, demi membantu meringankan rasa nyeri di punggung.

1. Mengubah pola makan

"Peradangan adalah penyebab dari banyak jenis nyeri punggung kronis," jelas Welches.

"Konsumsi banyak gula, karbohidrat olahan seperti tepung dan makanan olahan meningkatkan peradangan dan nyeri."

Hindari makanan tinggi kalori dan rendah nutrisi. Sebaliknya, Welches menganjurkan makanan yang kaya vitamin dan mineral, yaitu:

Baca juga: Pengobatan Terkini Nyeri Punggung Bawah

- Mengonsumsi makanan dengan warna berbeda

"Jadikan sayuran sebagai bagian utama dari makanan Anda. Disarankan untuk mengonsumsi sayuran delapan hingga sembilan porsi sehari," kata dia.

- Mengonsumsi protein dalam jumlah sedang

Batasi daging merah dan ganti dengan ikan dan ayam tanpa kulit.

"Pertimbangkan untuk makan lebih banyak protein nabati, seperti kedelai," lanjut Welches.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com