Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 15/04/2021, 13:36 WIB
Maria Adeline Tiara Putri,
Wisnubrata

Tim Redaksi

4. Pastikan anjing memiliki kekuatan mencengkeram

Dokter hewan Dani McVety mengungkapkan, semua pemilik anjing harus memastikan hewan peliharaannya memiliki daya cengkeram yang baik di lantai licin.

"Ubin atau lantai kayu bisa menyulitkan anjing berjalan di atasnya. Lapisi lantai dengan karpet, keset kamar mandi, atau tikar yoga," kata McVety.

Lapisan tambahan dapat memberikan landasan bagi anjing agar bisa berjalan dengan baik dan tidak tergelincir.

Cara lainnya adalah menjepit bulu di antara jari-jari kaki anjing untuk meningkatkan cengkeramannya. Anjing butuh bulunya tetap pendek agar bisa menggunakan cakar dengan benar.

5. Sediakan mangkuk air ekstra

Penting untuk memastikan anjing tidak mengalami dehidrasi. Siapkan mangkuk air ekstra di sekitar rumah untuk anjing minum, terutama anjing yang lebih tua.

Ada baiknya untuk meletakkan mangkuk makanan dan air di lantai dasar rumah agar anjing mudah mengaksesnya.

6. Ucapkan selamat tinggal yang singkat dan manis

Bila ingin pergi dan meninggalkan anjing di rumah, pastikan untuk mengucapkan salam perpisahan yang singkat serta manis.

Anjing pandai membaca emosi dan bahasa tubuh pemiliknya. Jangan menghujaninya dengan perhatian berlebih sebelum pergi karena bisa membuat anjing cemas.

"Jangan mengucapkan halo dan selamat tinggal. Tetap tenang saat pergi dan berikan camilan untuk menciptakan asosiasi positif," kata Venator.

Jika tidak tega meninggalkan anjing tanpa berpamitan, cobalah melakukan sesi permainan 10-20 menit sebelum pergi.

Baca juga: Tanda Anjing Sedang Ngambek padamu

7. Beri anjing ruang pribadi

Semua anjing berbeda. Ada yang suka meringkuk dann manja ke pemiliknya. Tetapi ada juga yang tidak suka dipeluk.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com