KOMPAS.com - Spill out alias membocorkan nama dan identitas pelaku ke media sosial sering jadi cara korban Kekerasan Berbasis Gender Online (KBGO) mencari keadilan.
Kita kerap menemukan fenomena spill out ini di Twitter, Instagram atau Facebook. Korban akan meunggah foto dan identitas pelaku beserta bukti-bukti perilakunya.
Tujuannya agar pelaku mendapatkan ganjarannya berupa stigma buruk dan martabatnya tercoreng.
Biasanya ini dilakukan setelah korban merasa putus asa karena tak juga berhasil mendapatkan keadilan yang dibutuhkannya.
Biasanya tindakan ini cukup efektif bekerja dalam waktu singkat. Warganet akan beramai-ramai merundung pelaku secara daring dan mendapatkan perhatian publik.
Baca juga: Kementerian PPPA Harap PP Kebiri Kimia Beri Efek Jera Pelaku Kekerasan Seksual Anak
Meski demikian, Alvin Theodorus, Co-founder Tabu.id, komunitas daring yang fokus pada pendidikan seksual anak muda, mengatakan cara ini sebenarnya tidak direkomendasikan.
"Spill out bisa berisiko pedang bermata dua, bisa saja kemudian pelaku menyerang balik dengan memperkarakan lewat UU ITE," terangnya dalam diskusi bertemakan KBGO secara daring pada Senin (19/04/2021).
Selain itu, perhatian publik yang tinggi bisa saja berpengaruh negatif pada kondisi mental korban dan bukannya malah membantu.
Sebaliknya, ia menyarankan untuk mengumpulkan bukti yang dibutuhkan untuk melaporkan ke aparat kepolisian. Untuk lebih jelasnya, ia menyarankan untuk memanfaatkan panduan dari Safenet untuk menjerat pelakunya.
Baca juga: Gara-gara Sering Di-bully, Remaja Ini Emosi dan Tusuk Temannya dengan Pisau
Sementara itu, pengungkapan di media sosial memang bisa bermanfaat untuk mendapatkan afirmasi dan dukungan bagi korban.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.