Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Klarifikasi Mark Zuckerberg Soal Fotonya Pakai Sunscreen Berlebihan

Kompas.com - 29/04/2021, 13:33 WIB
Ryan Sara Pratiwi,
Lusia Kus Anna

Tim Redaksi

Sumber Hypebeast

KOMPAS.com - Dalam sebuah sesi di Instagram Live belum lama ini, Mark Zuckerberg menjelaskan soal foto dirinya yang mengenakan tabir surya atau sunscreen secara berlebihan.

Meski bukan pertama kalinya CEO Facebook itu tertangkap kamera paparazi dengan foto-foto yang menarik, namun kali ini dia berusaha untuk mengklarifikasinya.

Zuckerberg mengungkapkan bahwa dia sengaja mengolesi wajahnya dengan banyak produk sunscreen untuk mengusir paparazi yang mengganggu liburannya di Hawaii musim panas lalu.

"Saya benar-benar harus memikirkan yang satu itu lebih dalam," katanya.

"Saya perhatikan ada seorang pria paparazi yang mengikuti kami dan saya tidak ingin dia mengenali saya," sambung dia.

Baca juga: Data Pengguna Facebook Bocor, Nomor Telepon Zuckerberg Ikut Tersebar

Oleh sebab itu, Zuckerberg membubuhkan tabir surya secara berlebihan di wajahnya yang justru menjadi bumerang.

Tokoh teknologi itu kemudian mengakui kalau tidak ada yang perlu memakai tabir surya sebanyak itu dan membagikan perasaannya tentang foto tersebut.

"Saya senang orang-orang bisa menertawakannya. Saya menertawakannya dan menurut saya itu sangat lucu," imbuh dia.

Baca juga: Cegah Penuaan Dini, Jangan Malas Pakai Sunscreen Tiap Hari

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Hypebeast
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com