Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 09/05/2021, 11:51 WIB
Maria Adeline Tiara Putri,
Lusia Kus Anna

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Jatuh cinta dapat mendatangkan keajaiban pada hati dan jiwa. Tapi ada organ lain yang sangat terpengaruh ketika kita jatuh cinta, yakni otak.

Saat seseorang jatuh cinta, beberapa bagian otak diaktifkan dan yang lainnya dimatikan. Hal ini tentunya memengaruhi cara kerja otak.

Melansir Your Tango, berikut dampak jatuh cinta terhadap kinerja otak.

1. Merasa kecanduan

Ada pepatah yang mengatakan jatuh cinta seperti obat. Otak menyimpan perasaan cinta menggunakan sistem yang sama ketika seseorang kecanduan narkoba.

Ketika sistem tersebut diaktifkan, muncul perasaan euforia hingga keinginan untuk merasakan lebih seperti kecanduan.

Baca juga: Anak Mulai Jatuh Cinta, Apa yang Harus Dilakukan Orangtua?

2. Mulai berpikir tentang pasangan

Saat jatuh cinta, seseorang tidak lagi memikirkan dirinya sendiri tapi juga pasangannya. Perubahan cara berpikir itu memengaruhi otak.

Sejak lahir, seseorang terhubung dengan ibunya. Namun ilmwan menemukan, koneksi berubah ketika orang tersebut menjalin hubungan. Ikatan yang dibagi dengan pasangan atau anak menjadi lebih dalam.

Suatu studi baru-baru ini menemukan, penggunaan kata ganti orang pertama terkait dengan tingkat depresi lebih tinggi.

Sebaliknya, penggunaan kata "kami" yang sering merujuk kepada pasangan terkait dengan sesuatu lebih sehat.

Baca juga: Pria Wajib Tahu, Tanda-tanda Wanita Naksir Dilihat dari Chat-nya

3. Mencintai lebih lama dan menjadi lebih bijak

Jatuh cinta sama baiknya untuk hati dan kesehatan mental. Orang yang sedang jatuh cinta melaporkan tingkat dopamin yang lebih tinggi.

Ilustrasi pasangan LDR.SHUTTERSTOCK Ilustrasi pasangan LDR.

Hal ini terkait dengan kesenangan, keinginan, dan euforia. Penelitian melaporkan, orang-orang dalam hubungan positif dan sehat akan hidup lebih lama.

Selain itu, berada dalam suatu hubungan membuat seseorang lebih bahagia, lebih bijaksana, dan memiliki kesehatan mental yang lebih baik.

Baca juga: 6 Tips Mengubah Friend Zone Jadi Hubungan Cinta, Mau Coba?

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com