Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 17/05/2021, 19:56 WIB
Ryan Sara Pratiwi,
Lusia Kus Anna

Tim Redaksi

Sumber SheKnows

Dari posisi tabletop, dekatkan lutut kanan ke pergelangan tangan kanan. Lalu, geser kaki kiri kembali ke posisi lurus sambil mengarahkan jari-jari kaki.

Pastikan pinggul kita persegi di sini. Mengarahkan tumit belakang ke langit-langit adalah cara yang baik untuk membantu pinggul tetap persegi.

Baca juga: 6 Posisi Tidur Terbaik Ketika Menderita Sakit Punggung Bawah

Kita juga dapat menggunakan penyangga tambahan dengan meletakkan balok atau bantal di bawah otot bokong kanan.

Saat menarik napas, naik ke ujung jari, tarik pusar ke dalam dan panjangkan tulang belakang. Saat menghembuskan napas, perlahan-lahan gerakan ujung jari ke depan saat tubuh bagian atas turun ke lantai.

Kita dapat bertumpu pada lengan bawah jika memungkinkan atau membuat bantal dengan tangan dan meletakkan dahi di tangan.

Baca juga: Mampu Hilangkan Kecemasan, Yoga Tak Selalu soal Pose Ajaib

5. Spinal twist

Pose spinal twist dapat meregangkan punggung ke atas di antara tulang belikat hingga turun mendekati tulang ekor.

Untuk melakukannya, berbaring telentang dan tekuk kaki sehingga bagian bawah kaki berada di lantai dan lutut mengarah ke langit-langit.

Rentangkan lengan lurus di kedua sisi tubuh kita untuk membentuk huruf "T".

Setelah itu, turunkan lutut dengan lembut ke kanan tetapi pertahankan lengan pada posisi yang sama. Putar leher Amke kiri sehingga kita melihat ke arah berlawanan dari lutut.

Kemudian, tahan posisi ini selama 30 detik dan ulangi ke kiri sebanyak tiga kali di setiap sisi.

Baca juga: Peregangan Bisa Bikin Otak Lebih Cemerlang, Apa Sebabnya?

6. Reclining bound angle pose

Mufdi juga merekomendasikan pose ini untuk membantu meredakan ketegangan di pinggul dan selangkangan, yang memungkinkan kita benar-benar rileks sebelum tidur.

Duduklah dengan telapak kaki menyatu. Perlahan sandarkan tangan untuk membawa tubuh bagian atas ke lantai.

Jika tidak berada di atas tempat tidur, silakan gunakan bantal di bawah kepala dan lutut sebagai penyangga.

Lalu, letakkan lengan di sisi atau satu tangan di perut dan tangan lainnya di atas jantung. Tarik napas dalam-dalam melalui hidung dan hembuskan melalui mulut.

Tahan pose ini selama yang kita inginkan, maka kita dapat tidur dengan nyenyak.

Baca juga: 8 Alasan Anak Susah Tidur Nyenyak di Malam Hari

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Sumber SheKnows
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com