KOMPAS.com - Seleb Tiktok, Alyssa Hevern mempunyai pilihan warna yang tak biasa untuk gaun pengantin impiannya.
Kebanyakan wanita berangan-angan dengan sangat detail soal gaun yang akan dipakainya ketika mengikat janji sehidup semati.
Mulai dari bahan, model gaun sampai desainer yang ingin diwujudkan. Kendati demikian, umumnya pilihan warna gaun nyaris senada, yakni putih.
Baca juga: Rahasia Gaun Pengantin Cadangan Milik Putri Diana
Putih sering dianggap cocok untuk pernikahan sebagai perlambang kesucian janji pernikahan.
Namun tidak demikian dengan Hevern, content creator asal South Dacota, Amerika Serikat yang akan menikah pada Agustus mendatang.
Sejak kecil, ia bermimpi mengenakan gaun berwarna hitam di hari bahagianya itu.
Sayangnya, tak banyak yang menjual wedding dress hitam di pasaran. Jika pun ada, harus memesan khusus dengan harganya selangit.
Sadar akan kesulitan tersebut, ia tak ragu berkreasi sendiri untuk mewujudkan keinginannya.
Caranya dengan mewarnai gaun pengantin seharga 500 dollar AS atau sekitar Rp 7,1 juta yang sudah dibelinya.
Busana dari The Bridal Gallery yang aslinya berwarna putih itu dipermaknya sendiri dengan cairan pewarna buatan.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.