Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 16/06/2021, 10:01 WIB
Ryan Sara Pratiwi,
Lusia Kus Anna

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Tak semua orang menyukai belanja bahan makanan secara online dan lebih memilih berbelanja langsung di pasar atau toko swalayan. Dengan adanya peningkatan kasus Covid-19 tentu saja harus waspada saat berbelanja.

"Sebagai tugas mingguan, belanja bahan makanan telah menjadi tugas yang membutuhkan lebih banyak pemikiran dan persiapan," ungkap seorang dokter penyakit dalam di Ohio, Lisa Larkin, MD.

Kabar baiknya ada beberapa langkah mudah yang dapat kita ambil untuk mengurangi risiko infeksi saat sedang belanja mingguan.

Para ahli kesehatan pun memberikan pedoman berbelanja yang aman guna mencegah transmisi penularan Covid-19 di tempat belanja, seperti yang dilansir dari laman Reader's Digest berikut ini.

Baca juga: Baru Punya Gaji? Pikirkan 4 Hal Penting Ini Sebelum Belanja-belanja

1. Pergi pada waktu yang lengang

Beberapa orang mungkin bukan tipe yang suka bangun pagi, tetapi pergi berbelanja di pagi hari saat toko baru buka mungkin pilihan terbaik.

"Dengan menghindari kerumunan orang, kita dapat mengurangi risiko terinfeksi karena Covid-19 menyebar melalui kontak dekat dengan orang lain."

Demikian penuturan salah satu pendiri Practio, sebuah perusahaan kesehatan yang berbasis di Inggris, Jonas Nilsen, MD.

Selain itu, supermarket dan tempat berbelanja lainnya sering kali disanitasi di malam sebelumnya, sehingga lingkungan itu secara umum tidak terlalu kotor pada pagi hari.

Sementara itu, menurut data Google Maps, waktu paling sepi untuk mengunjungi tempat berbelanja adalah pada hari Senin pukul 8 pagi dan waktu sibuknya yakni sekitar pukul 3 sore di hari Sabtu.

Baca juga: Kasus Covid-19 Meningkat, Pedagang Pasar Tradisional di Kebumen Divaksin Massal

2. Hindari menyentuh wajah saat berbelanja

Penelitian telah menunjukkan bahwa Covid-19 dapat menyebar melalui transmisi udara dan kontak langsung dengan orang yang terinfeksi.

Jika kita menyentuh permukaan yang terkontaminasi dengan droplet atau partikel Covid-19 dan kemudian menyentuh wajah, mata, hidung, serta mulut, maka itu bisa menjadi masalah besar.

Oleh sebab itu, setelah menyentuh keranjang belanja atau barang-barang lain yang banyak disentuh orang, sebaiknya kita menghindari menyentuh wajah dan segera mencuci tangan dengan sabun sampai bersih.

"Mulut, hidung, dan mata adalah pintu gerbang virus maupun bakteri ke dalam tubuh," terang seorang internis dan gastroenterologis yang berbasis di New York, Niket Sonpal, MD.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com