KOMPAS.com - Menyeruput secangkir kopi di pagi hari dipercaya mampu membangkitkan semangat bagi kebanyakan orang.
Berbagai penelitian pun menyingkap manfaat kopi bagi kesehatan, dan bahkan menurunkan risiko penyakit tertentu.
Sebuah riset terbaru mengungkap, mengonsumsi kopi jenis apa pun --dengan atau tanpa kafein-- sebanyak 3-4 cangkir per hari dapat mengurangi risiko penyakit hati kronis.
Disebutkan, orang yang meminum kopi memiliki kemungkinan 21 persen lebih kecil untuk mengembangkan penyakit liver kronis.
Tak hanya itu, mereka juga 20 persen lebih kecil terjangkit penyakit hati berlemak (penumpukan lemak berlebih pada organ hati).
Baca juga: Studi Baru Buktikan Manfaat Teh Hijau Obati Lemak Hati pada Obesitas
Individu yang mengonsumsi kopi juga memiliki kemungkinan 49 persen lebih rendah untuk meninggal akibat penyakit hati kronis, ketimbang individu yang tidak meminum kopi.
Kesimpulan tersebut terungkap dalam sebuah studi yang dimuat dalam jurnal BMC Public Health.
"Kopi bisa dijangkau dengan mudah, dan manfaat yang kami lihat dari studi kami dapat menawarkan pengobatan potensial untuk penyakit hati kronis."
Demikian penjelasan Dr Oliver Kennedy, penulis riset yang berpraktik di Fakultas Kedokteran di University of Southampton, Inggris.
"Temuan ini sangat berharga di negara-negara dengan pendapatan yang lebih rendah dan akses kesehatan yang kurang memadai."
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.