Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kasus Covid-19 Naik, Ini 4 Catatan Penting Saat Pakai Masker Ganda

Kompas.com - 24/06/2021, 09:42 WIB
Nabilla Tashandra

Editor

KOMPAS.com - Kasus Covid-19 mengalami peningkatan tajam dalam beberapa waktu terakhir.

Untuk kasus baru, misalnya, data yang dihimpun pemerintah hingga Rabu (23/6/2021) pukul 12.00 WIB menunjukkan penambahan 15.308 kasus baru Covid-19 dalam 24 jam terakhir.

Kementerian Kesehatan RI pun mengingatkan pentingnya untuk terus menjalankan protokol kesehatan secara ketat, termasuk salah satunya mengenakan masker.

Bahkan, Kemenkes mengingatkan pentingnya memakai masker ganda atau masker dobel.

"Penggunaan masker ganda ditengah kenaikan kasus Covid-19 menjadi salah satu cara efektif untuk melindungimu dari penularan COVID-19," tulis Kemenkes melalui Twitter resmi, Rabu.

Berikut panduan penggunaan masker dobel dari Kemenkes:

1. Memilih masker yang tepat

Jangan sembarang menggunakan masker dobel. Jenis masker yang bisa digunakan di waktu bersamaan adalah masker medis dan masker kain.

Kombinasi keduanya memiliki tingkat efektivitas yang baik dalam mencegah percikan droplet.

Gunakan masker medis untuk di bagian dalam dan masker kain untuk bagian luar.

Baca juga: Kasus Covid-19 Melonjak, Ini 6 Hal Sederhana untuk Cegah Penularan

2. Hindari penggunaan masker medis ganda

Kemenkes mengingatkan kita untuk tidak menggunakan dua masker medis secara bersamaan.

Menurut Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Februari lalu, masker medis tidak dirancang untuk digunakan dua lapis secara bersamaan karena tidak meningkatkan filtrasi atau kesesuaian masker.

Lalu, jangan menggabungkan masker KN95 dengan masker lainnya, baik sebagai pelapis pertama maupun seterusnya.

Masker KN95 sebaiknya digunakan sendiri karena memiliki kemampuan filtrasi yang tinggi.

3. Masker menutup hidung

Pastikan saat menggunakan masker, mulut dan hidung tertutupi dengan sempurna.

Jangan biarkan ada celah sedikit pun, termasuk di bagian atas hidung, sehingga percikan tetesan pernapasan (droplet) tidak akan masuk.

Meski begitu, pastikan penggunaan masker tidak mengganggu pandangan dan tetap bisa mudah bernapas.

4. Pastikan ukuran masker pas

Jika ukuran masker tidak pas atau longgar, jangan dibiarkan.

Cobalah mengikat karet telinga dan melipat sisa masker jika ukurannya lebih besar dari ukuran wajah. Hal ini dilakukan agar masker menutupi hidung dan mulut dengan sempurna.

Baca juga: 9 Kesalahan Penggunaan Masker, Bikin Tak Efektif Cegah Covid-19

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com