Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 24/06/2021, 16:11 WIB
Nabilla Tashandra

Editor

KOMPAS.com - Sakit gigi sangatlah mengganggu dan membuat tidak nyaman, terutama jika terjadi di malam hari.

Sakit gigi di malam hari kerap membuat kita terbangun dan sulit untuk kembali tidur.

Penyebab sakit gigi di malam hari salah satunya adalah karena ketika kita berbaring, darah akan berkumpul di kepala.

Darah berlebih di area tersebut dapat meningkatkan rasa sakit dan tekanan pada orang-orang yang sudah mengalami sakit gigi.

Penyebab sakit gigi di malam hari terasa lebih parah juga bisa karena kita mendapat lebih sedikit distraksi daripada di pagi atau siang hari. Oleh karena itu, kita cenderung fokus pada rasa nyeri yang kita rasakan dan sulit tidur.

Ada beberapa obat sakit gigi yang bisa dicoba untuk membantu mengobati sakit gigi di malam hari, termasuk obat pereda nyeri dan kompres dingin.

Berikut berbagai cara mengobati sakit gigi yang bisa kita praktikkan untuk mengatasi sakit gigi di malam hari:

1. Obat sakit gigi

Mengonsumsi obat sakit gigi yang ada di pasaran, seperti acetaminophen (Tylenol) or ibuprofen (Advil) bisa menjadi cara cepat mengobati sakit gigi.

Ini juga merupakan cara praktis dan sederhana untuk mengurangi tingkat rasa sakit pada gigi.

Jadi, jika kita cukup sering mengalami sakit gigi, ada baiknya menyediakan obat tersebut di rumah.

Namun, pastikan untuk selalu memerhatikan rekomendasi dosis yang tertera pada kemasan. Jika sakit gigi terasa parah dan berulang, sebaiknya datang ke dokter gigi untuk memeriksakannya dan mendapatkan penanganan yang tepat.

Baca juga: Sakit Gigi seperti Apa yang Dianggap Darurat dan Perlu ke Dokter Gigi?

2. Kompres dingin

Menggunakan kompres dingin dapat membantu mengatasi nyeri akibat sakit gigi.

Caranya, balut sekantung es dengan handuk atau kain kemudian tekan lembut pada wajah atau rahang bagian gigi yang sakit untuk membantu menyempitkan pembuluh darah di area tersebut.

Dengan begitu, diharapkan kita bisa mengurangi rasa nyeri dan kembali tidur.

Gunakan kompres dingin selama 15-20 menit setiap beberapa jam sekali di malam hari juga dapat membantu mencegah rasa sakit jelang tidur.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com