Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Inggris Menang, Pangeran William dan Harry Dikabarkan Kembali Akrab

Kompas.com - 01/07/2021, 09:40 WIB
Nabilla Tashandra

Editor

Sumber Daily Mail

KOMPAS.com - Tim nasional Inggris menang 2-0 melawan tim nasional Jerman di babak 16 besar Euro 2020, Selasa (29/6/2021).

Seperti dilaporkan Daily Mail, kemenangan tersebut membantu mencairkan hubungan Pangeran William dan Pangeran Harry yang selama ini tegang.

Relasi kakak-beradik ini memang menunjukkan ketegangan sejak Harry dan Meghan Markle mengumumkan kepergian mereka dari keluarga Kerajaan Inggris, awal 2020 lalu.

Apalagi beberapa waktu lalu, Harry dan Meghan sempat melakukan wawancara eksklusif bersama Oprah Winfrey, yang di dalamnya membeberkan banyak hal tentang perlakuan keluarga kerajaan terhadap mereka.

Baca juga: Kepada Oprah, Meghan Markle Ungkap Fakta Soal Kerajaan Inggris

Setelah itu, William dan Harry memang sempat melakukan beberapa kali kontak, termasuk beberapa hari menjelang peluncuran patung mendiang ibu mereka, Putri Diana.

Peresmian patung tersebut tertunda selama 3,5 tahun sebagian besar karena relasi yang memburuk antara keduanya.

Namun, setelah pembicaraan mengenai patung mereka dikabarkan bertukar pesan menyusul kemenangan Inggris, Selasa lalu.

Sebagian orang menganggap hal itu masih jauh dari pemulihan hubungan sepenuhnya. Tapi, ini bisa dijadikan tanda yang cukup positif bahwa kakak-beradik ini dapat mengesampingkan perbedaan dan ketagangan di antara mereka, setidaknya untuk hari spesial tersebut.

"Sebenarnya hubungan mereka masih jauh dari baik," ungkap seorang sumber.

"Namun, adanya pertukaran pesan tentang sepak bola ini adalah langkah ke arah yang benar, jika hanya untuk menghormati ibu mereka."

Adapun William yang merupakan Presiden Asosiasi Sepak Bola terlihat hadir di stadion Wembley, London, bersama istrinya, Kate Middleton dan putra sulung mereka, Pangeran George, yang gila sepak bola.

Pangeran William, Pangeran George, dan Kate Middleton ketika menyaksikan pertandingan Inggris melawan Jerman di babak 16 besar Euro 2020 di Stadion Wembley, London, Inggris, Selasa (29/6/2021).CHRISTIAN CHARISIUS/DPA/COVER IM VIA DAILY MAIL Pangeran William, Pangeran George, dan Kate Middleton ketika menyaksikan pertandingan Inggris melawan Jerman di babak 16 besar Euro 2020 di Stadion Wembley, London, Inggris, Selasa (29/6/2021).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Daily Mail
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com