Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemain Sepak Bola di Euro 2020 Kenakan Bra, Apa Fungsinya?

Kompas.com - 06/07/2021, 16:04 WIB
Gading Perkasa,
Wisnubrata

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Ketika seorang pemain sepak bola mencetak gol, ia akan meluapkan kegembiraannya dengan melakukan selebrasi.

Bentuk selebrasi itu bisa bermacam-macam, salah satunya adalah membuka jersey untuk memamerkan bagian dada dan perut.

Memang, selebrasi melepas jersey di pertandingan saat ini merupakan bentuk pelanggaran.

Biasanya setelah melakukan selebrasi seperti itu, sang pemain akan dihadiahi kartu kuning oleh wasit.

Kendati demikian, masih banyak pemain yang melepas jersey usai mencetak gol ke gawang lawan.

Belum lama ini, penyerang Ukraina Artem Dovbyk melepas jersey usai dirinya mencetak gol kemenangan kala timnya bertemu Swedia dalam babak 16 besar Euro 2020.

Di balik jersey yang dia kenakan, terdapat bra olahraga yang menutupi bagian dadanya.

Rupanya, bra khusus olahraga ini sudah banyak digunakan pemain lain, tidak hanya Dovbyk.

Bek Inggris Liverpool Joe Gomez (kiri), bek Liverpool Belanda Virgil van Dijk (C) mengambil bagian dalam sesi latihan tim di Melwood di Liverpool, Inggris barat laut pada 30 April 2019, pada malam sebelum mereka Pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions UEFA melawan Barcelona.AFP/PAUL ELLIS Bek Inggris Liverpool Joe Gomez (kiri), bek Liverpool Belanda Virgil van Dijk (C) mengambil bagian dalam sesi latihan tim di Melwood di Liverpool, Inggris barat laut pada 30 April 2019, pada malam sebelum mereka Pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions UEFA melawan Barcelona.
Lantas, apa sih sebenarnya bra olahraga itu?

Bra olahraga yang dikenakan atlet wanita memiliki fungsi menopang payudara dan mengurangi tekanan pada bahu, punggung, dan leher.

Namun, bra atau rompi Dovbyk ini fungsinya berbeda, karena bra tersebut merupakan perangkat yang dilengkapi alat pelacak GPS.

Perangkat itu digunakan untuk melacak beberapa kondisi, seperti performa fisik dan kesehatan pemain.

Teknologi yang dihadirkan dalam bra olahraga tersebut mirip teknologi pada perangkat Apple Watch dan FitBit.

Dengan memakai bra olahraga, pemain bisa melihat 32 kategori berbeda yang mencakup kecepatan, jarak tempuh saat berlari, detak jantung, dan akselerasi.

Ini adalah teknologi yang memudahkan pemain dan pelatih klub untuk memantau performa dan kondisi pemain selama pertandingan dan latihan.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com