Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 13/07/2021, 19:04 WIB
Anya Dellanita,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

Sumber Pinkvilla

KOMPAS.com – Putus dengan si dia sering kali menjadi momen yang menyakitkan dalam hidup. Tetapi, mengatasi perpisahan setelah putus -ternyata, bisa menjadi masalah yang lebih sulit lagi.

Mungkin kita merasa tidak nyaman, sedih, dan merasa jadi orang paling sengsara di dunia setelah ditinggal kekasih.

Bahkan, terkadang kita tergoda untuk memita dia menerima kita kembali sebagai kekasih.

Namun, sebaiknya pilihan tersebut tidak dilakukan. Sebab, hal itu kemungkinan besar hanya akan membuat kita terkesan “murahan”.

Baca juga: Tips Move On dari Masa Lalu yang Menyakitkan

Lebih baik, fokus saja untuk move on dan menikmati hidup baru. Ini pasti lebih baik.

Nah, jika kita masih merasa sulit dan belum memahami cara move on, berikut ini ada lima cara untuk melupakan yang bisa dijajal.

1. Menilai situasi yang dihadapi

Setiap orang memiliki kecepatan sendiri untuk pulih dari momen putus cinta.

Hanya karena mantan kita bisa move on dengan cepat, tidak berarti kita juga akan pulih dalam waktu yang sama.

Jadi, beri dirimu waktu untuk memulihkan diri dan jangan memaksakan diri.

2. Berhenti menguntit

Kunci untuk melupakan seseorang adalah berhenti memikirkan, dan berhenti memeriksa profil media sosialnya.

Putuskan semua hubungan dengan dia untuk menghindari perasaan tertekan.

Baca juga: 6 Tips Atasi Depresi akibat Putus Cinta

Jadi, berhenti menguntit, dan fokuslah pada hidup kita sendiri.

3. Jadikan diri sendiri sebagai prioritas

Saat berada dalam suatu hubungan, kita tidak memiliki kesempatan untuk berfokus pada diri sendiri.

Jadi, nikmati itu sekarang dan tempatkan diri dan kebutuhan kita terlebih dahulu.

Berhentilah memikirkan dia, dan rasa sakit yang dia berikan kepada kita. Jadikan diri kita sebagai prioritas.

Halaman:
Sumber Pinkvilla
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com