KOMPAS.com - Awal Januari lalu penampakan sepatu Air Jordan 12 Twist bocor ke publik.
Sekarang, label Jordan sudah mengungkapkan tampilan sepatu yang menjadi bagian dari koleksi Fall 2021 itu secara resmi.
Sepatu ini memiliki bagian atas putih bersih, yang sedikit terinspirasi dari sepatu signature pertama Michael Jordan.
Warna putih menghiasi material kulit premium di lidah dan kerah, tali sepatu, overlay di forefoot yang menggunakan pola bersisik, serta midsole.
Tab tumit bertuliskan "Jordan" dengan logo Jumpman, dan teks "23" --mengacu pada nomor jersey yang dipakai MJ di Chicago Bulls-- di bawahnya juga dikelir merah.
Logo Jumpman kembali tampak di beberapa bagian, seperti lidah, insole, dan outsole.
Untuk logo Jumpman di lidah, pembuat sepatu mengaplikasikan warna hitam, bersama teks "TWO3" di bagian throat.
Jika diperhatikan lebih seksama, ilustrasi tangan dan bola basket dari logo Jumpman di outsole menjulang hingga bagian toebox atau ujung depan sepatu.
Rencananya Air Jordan 12 Twist akan dijual pada 24 Juli di SNKRS dan pengecer tertentu. Harga yang ditetapkan adalah 190 dollar AS atau lebih kurang Rp 2,7 juta.
Baca juga: Jangan Bikin Sepatu yang Mirip Air Jordan 1, Ini Alasannya
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.