Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 19/07/2021, 13:30 WIB
Sekar Langit Nariswari,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Perayaan Hari Raya Idul Adha 2021 utamanya diisi dengan penyembelihan hewan kurban berupa sapi, kambing, maupun domba.

Biasanya, daging kemudian dibagikan kepada masyarakat khususnya untuk kalangan yang tidak mampu.

Lebaran Haji ini identik dengan hidangan berbahan baku daging yang lezat dan menggugah selera.

Baca juga: Tata Cara Shalat Idul Adha di Rumah Sesuai Panduan MUI

Jadi, tak heran banyak orang sulit menahan diri untuk menyantap berbagai panganan tersebut.

Konsumsi daging yang berlebihan, sayangnya, berisiko memicu sejumlah masalah kesehatan, biasanya pada penderita darah tinggi dan kolestrol.

Sehingga, kita harus berhati-hati menjaga pola makan agar kesenangan satu hari ini tidak berdampak pada kesehatan jangka panjang.

Selain itu, Idul Adha juga masih harus kita jalani di tengah pandemi Covid-19. Jumlah kasus maupun risiko penyebaran kasusnya makin tinggi, sehingga kita harus ekstra berhati-hati.

Nah, untuk memastikan kesehatan kita tetap terjaga selama momen istimewa ini, ada lima hal yang sebaiknya dilakukan yakni:

  • Tetap jaga jarak

Penyebaran virus masih terus terjadi, diperparah dengan adanya varian Delta yang jauh lebih berbahaya.

Pastikan untuk selalu menjaga jarak, cuci tangan dan mengenakan masker jika harus berinteraksi dengan orang di luar rumah.

Pemerintah menetapkan shalat Idul Adha sebaiknya dilakukan di rumah untuk masyarakat di wilayah PPKM Darurat.

Terapkan protokol kesehatan ketat saat melakukan pemotongan hewan kurban.

Baca juga: MUI Rilis Panduan Pemotongan Hewan Kurban Saat Pandemi, Seperti Apa?

Hindari berkumpul dengan orang banyak dengan melakukan silaturahmi secara virtual. Lakukan hal ini untuk melindungi diri sendiri maupun orang-orang tersayang.

  • Hindari daging yang digoreng

Ketika mengolah daging kurban, hindari memasaknya dengan cara digoreng.

Sebab, metode ini lebih berisiko menyebabkan penyakit seperti diabetes, obesitas, tekanan darah tinggi, dan kolesterol tinggi.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com