Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 26/07/2021, 14:04 WIB
Anya Dellanita,
Wisnubrata

Tim Redaksi

Sumber CNA

Pria dengan bahu sempit tentu harus menghindari pakaian yang sebaiknya dikenakan pria berbahu lebar. Banyak outfit yang tidak dapat dipakai oleh mereka yang berbahu lebar malah cocok untukmu, seperti tapered pants, skinny jeans, kaos print dan jaket dengan pad pada bahu.

Namun, hati-hatilah jika mengenakan pad bahu. Pasalnya, benda ini berpotensi membuat tubuh langsing kita tenggelam.

Pakaian berstruktur adalah sahabat bagi si bahu kurus. Jadi, kenakan kemeja atau jaket dengan bahan yang membuat bahu terlihat lebih menonjol dan berisi.

Cobalah mengikuti trik entertainer Korea G-Dragon yang biasa mengenakan outer. Outer dapat membuat bagian atas tubuh terlihat berisi.

Jadi, coba beli beberapa jaket yang bisa kita gunakan rutin dan cocokkan dengan gaya kita, apakah itu sporty, casual, atau semi-formal.

Perlu diingat, hindari T-shirt body-con. Benda ini akan memperjelas bahu sempitmu. Namun, kita juga tidak bisa mengenakan pakaian yang terlalu longgar. Pasalnya, pakaian oversized  tidak membuat bahu terlihat berisi, malah membuat kita terlihat makin kecil.

Pakaian harus pas, kan?

Baca juga: Ini Sebabnya Otot Bahu Tetap Kecil dan Kurus

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Sumber CNA
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com