Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 31/07/2021, 17:08 WIB

KOMPAS.com - Sejak pandemi Covid-19 melanda berbagai negara di dunia, banyak ilmuwan yang mulai melakukan penelitian untuk mengembangkan pengobatan yang tepat melawan infeksi virus corona.

Bahkan, menurut sebuah penelitian di Perancis, perokok dapat lebih terlindungi dari virus corona karena kandungan nikotin yang memblokade situs berkembangnya virus.

Penelitian yang dipimpin oleh seorang ahli neurobiologi di Institut Pasteur, Jean-Pierre Changeux menduga bahwa patch nikotin dapat membantu mencegah infeksi virus berbahaya. 

Baca juga: Alkohol dan Nikotin Lebih Mengganggu Tidur Ketimbang Kafein

Studi ini mengamati sekitar 500 pasien pengidap Covid-19, 350 di antaranya telah dirawat di rumah sakit dan 150 memiliki perkembangan penyakit ringan.

"Hanya lima persen yang perokok," ujar Kepala Studi dan Profesor Penyakit Dalam, Zahir Amoura kepada kantor berita AFP.

"Ini berarti ada 80 persen lebih sedikit perokok di antara pasien Covid-19, daripada populasi umum pada kelompok usia dan jenis kelamin yang sama," sambung dia.

Studi ini juga didasarkan pada hipotesis bahwa nikotin menempel pada reseptor sel (ACE2) yang digunakan oleh virus corona, sehingga diasumsikan mencegah virus menempel.

Maka dari itu, para peneliti menyimpulkan virus tidak dapat memasuki sel dan tidak dapat menyebar ke dalam organisme jika nikotin menghalanginya.

Rokok merusak paru-paru

Meski nikotin diklaim dapat menjadi salah satu kandungan yang dapat mencegah virus corona, namun di dalam rokok tidak hanya berisi nikotin saja.

Baca juga: Manfaat Mengejutkan Kafein bagi Pertumbuhan Rambut

Dosen sekaligus peneliti tanaman herbal asal Indonesia, Dr Fenny Yunita, MSi, PhD pun menanggapi penelitian ini.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com