Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 02/08/2021, 15:47 WIB
Intan Pitaloka,
Lusia Kus Anna

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Susu almond merupakan salah satu pilihan susu nabati yang banyak digemari. Selain dapat dicampur dengan kopi, teh, atau smoothies, susu almond juga mengandung lebih sedikit kalori dan lemak dibandingkan susu sapi.

Namun, ada beberapa hal yang perlu kita ketahui mengenai susu almond yang dikatakan akan tergantikan kepopulerannya dengan susu oat

Pertama, susu almond tidak sepenuhnya berkelanjutan. Dibutuhkan 6.098 liter air untuk menghasilkan satu liter susu almond, menurut Asosiasi Restoran Berkelanjutan kepada The Guardian.

"Kedua, susu almond tidak terlalu bergizi. Selain hampir tidak mengandung protein, susu almond sering dimaniskan dengan gula dan hanya mengandung kalsium jika susu diperkaya," kata Tony Castillo, RDN, ahli diet dan konsultan nutrisi untuk RSP Nutrition.

Baca juga: Susu Sapi Vs Susu Nabati, Mana yang Lebih Baik untuk Pertumbuhan Anak?

Nutrisi susu oat dan susu almond

Satu cangkir susu oat tanpa pemanis mengandung:
Kalori: 80
Lemak: 1,5 g
Lemak jenuh: 0 g
Natrium: 120 mg
Karbohidrat: 14 gram
Gula: 1 gram
Serat: 2 g
Protein: 3 gram

Lalu, satu cangkir susu almond tanpa pemanis mengandung:
Kalori: 35
Lemak: 3 gram
Lemak jenuh: 0 g
Natrium: 160 mg
Karbohidrat: 1 gram
Gula: 0 gram
Serat: 1 gram
Protein: 1 gram

Brittany Modell, RD, seorang ahli gizi mengungkapkan bahwa kedua susu tersebut dibuat dengan merendam almond atau oat dalam air, lalu dicampur dan disaring.

Baca juga: Benarkah Susu Almond Lebih Menyehatkan? Ini Penjelasannya

Meskipun prosesnya hanya mengeluarkan sedikit rasa dan warna putih dari almond, proses ini menarik lebih banyak kandungannya terutama karbohidrat daripada oat.

"Kedua susu ini biasanya diperkaya dengan kalsium dan vitamin D, yang penting untuk kesehatan tulang dan menjaga keseimbangan nutrisi yang tepat dalam aliran darah dan sel," tambah Castillo.

Susu almond memang memiliki manfaat, karena secara alami tinggi vitamin E, yang bermanfaat bagi kulit dan sistem kekebalan tubuh kita, mencegah kerusakan UV pada kulit dan membantu tubuh melawan bakteri dan virus.

Lebih jauh lagi, susu ini juga dapat mengurangi risiko penyakit kronis dengan mengejar radikal bebas penyebab penyakit.

Kelebihan dan kekurangan susu oat

"Karena kandungan karbohidrat dan kalorinya yang lebih tinggi, susu oat memberikan konsistensi lembut yang tidak ada pada susu almond,” kata Modell. 

Baca juga: Resep Susu Oat, Susu Nabati yang Mulai Jadi Tren

Itu sebabnya barista lebih memilih menggunakan susu oat karena susu ini berbusa yang biasanya tidak bisa dilakukan oleh susu almond.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com