Misalnya, jika seseorang terlalu menekankan bahwa kita perlu mencoba diet, tegaskan bahwa kita bisa menjaga kesehatan diri dengan pola makan yang sehat tanpa diet khusus.
Saat seseorang memberikan kritikan kepada tubuh kita, katakan secara langsung bahwa komentar yang diberikan menyakiti hati dan berharap mereka tidak pernah memberikan kritikan seperti itu lagi.
Jika seseorang memberikan kritik terhadap cara kita menjaga kesehatan atau bentuk tubuh, kita dapat membalasnya dengan riset atau fakta yang sudah terverifikasi.
Contohnya, menjawab bahwa menurut penelitian seseorang yang menghentikan asupan makanannya secara ekstrim justru berpotensi mengalami keinginan makan yang lebih besar nantinya.
Body shaming adalah perilaku buruk yang dapat menyakiti dan berisiko menyebabkan orang lain bunuh diri. Oleh karena itu, perilaku ini wajib dihentikan.
Kita bisa memulai mengubah lelucon ke topik lain yang tidak menyinggung bentuk tubuh teman, saudara, atau orang lain. Sebagai korban, jika Anda mengalami masalah dengan penerimaan diri atau merasa tertekan dengan komentar orang lain terhadap penampilan, jangan sungkan untuk berkonsultasi ke psikiater ataupun psikolog.
Baca juga: Kominfo Dukung Tara Basro Lawan Body Shaming, Asalkan…
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.