Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hindari Membicarakan Hal Buruk tentang Anak ke Orang Lain

Kompas.com - 16/08/2021, 14:05 WIB
Intan Pitaloka,
Lusia Kus Anna

Tim Redaksi

Dengan membicarakan hal-hal positif yang dapat dikendalikan anak, kita dapat meningkatkan harga diri mereka sambil membiarkan mereka membedakan perasaan mereka sendiri.

Ketika berbicara tentang perilaku negatif, Huberman Carbone merekomendasikan untuk menanganinya secara langsung, misalnya menegur anak saat ia melakukan sesuatu yang negatif.

Baca juga: 11 Kalimat yang Bisa Hancurkan Kepercayaan Anak pada Orangtua

 

Karena jika kita membicarakan keburukan anak pada peristiwa yang sudah lewat, anak-anak akan kesulitan menghubungkan diskusi dengan peristiwa sebelumnya.

Ini bukan berarti saat berbicara hal positif tentang anak kita bisa sembarangan, tetap saja perlu memperhatikan bahasa yang digunakan.

"Mengatakan, 'dia sangat pintar,' dapat menciptakan harapan bahwa seorang anak merasa mereka harus memenuhinya dan dapat memengaruhi kepercayaan diri secara negatif," kata Huberman Carbone.

Sebaliknya, jika kita menyebutkan apa saja upaya yang dilakukan anak, hal itu akan mendorong mereka untuk menerima tantangan, belajar, dan mengeksplorasi hal-hal baru.

"Misalnya, mengatakan, 'mama lihat kamu berusaha keras menyelesaikan tugasmu'. Jadi, cobalah untuk berfokus pada usaha dan proses yang telah mereka lakukan."

Baca juga: Pengaruh Negatif Sering Memuji Anak Pintar

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com