Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 16/08/2021, 18:18 WIB
Ryan Sara Pratiwi,
Wisnubrata

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Banyak wanita kerap tertidur dengan riasan masih menempel di wajah karena merasa kelelahan sepulang kerja atau setelah berpergian ke luar rumah hingga larut malam.

Namun, apakah hal ini dapat berbahaya bagi kulit kita? Jika ya, seberapa berbahayanya tidur dengan riasan masih menempel di wajah?

Efeknya pada kulit wajah

Pertama-tama, yang perlu kita perhatikan adalah ketika riasan masih menempel di wajah itu akan menimbulkan beberapa dampak pada kulit seperti jerawat, iritasi kulit, dan penuaan dini.

"Tidur dengan riasan masih menempel itu sangatlah buruk karena pori-pori kita akan tersumbat," kata asisten profesor klinis di Rumah Sakit Mount Sinai, Dr Samer Jaber, MD.

"Bahkan ini dapat secara signifikan meningkatkan jerawat, kekeringan kulit, dan iritasi," lanjut dia.

Sebab, kulit kita menggunakan tidur sebagai waktu untuk pulih dari berbagai tekanan di siang hari dan untuk meregenerasi sel-selnya.

Dengan membiarkan lapisan riasan di wajah, maka kita telah menciptakan penghalang bagi proses pengelupasan dan pengisian alami kulit.

Terlebih lagi, riasan sebenarnya menempel pada radikal bebas di lingkungan (sering kali dari polusi), jadi tidak membersihkan riasan dapat memberikan peluang lebih besar untuk merusak kulit dari kotoran berbahaya ini.

Radikal bebas pun diketahui bisa memecah kolagen yang seiring waktu menghasilkan garis-garis halus dan penuaan dini.

Baca juga: Kulit Gampang Berjerawat, Jangan Pakai Riasan Terlalu Lama

Efeknya pada mata

Tidur dengan riasan juga dapat merusak area paling sensitif di wajah yaitu bagian mata kita.

Oleh sebab itu, menunda membersihkan riasan, terutama pada mata, menempatkan kita terhadap risiko peradangan mata, infeksi, kemerahan kelopak mata, dan lecet pada kornea.

Ini bisa berasal dari partikel riasan yang bergesekan dengan permukaan mata karena area mata sangat halus dan kita harus benar-benar menghapus maskara, eyeliner, serta eyeshadow untuk menghindari bintitan yang parah atau lebih buruk itu.

Pentingnya menghapus riasan

Dokter Jaber dengan tegas menganjurkan agar wanita mencuci muka di malam hari. Ini akan membantu memastikan semua riasan terhapus dari kulit mereka.

"Cara mencuci dan membersihkan kulit terserah masing-masing orang dan tergantung pada jenis kulitnya," ungkapnya.

"Bagi yang memiliki kulit lebih berminyak, mencuci dengan sabun muka berbusa mungkin lebih efektif. Bagi yang kulitnya sensitif, pembersih non-busa yang lembut mungkin lebih baik," saran dia.

Paling tidak, dia merekomendasikan supaya kita dapat membersihkan wajah sebersih mungkin. Bila perlu setelah mencuci muka, kita bisa menggunakan tisu pembersih wajah untuk mengangkat sisa kotoran yang masih tertinggal.

Baca juga: Tak Menggunakan Riasan Selama #DiRumahAja Ternyata Banyak Manfaatnya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com