Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Aksi Dukungan yang Bisa Kita Lakukan untuk Warga Afghanistan

Kompas.com - 20/08/2021, 07:31 WIB
Sekar Langit Nariswari,
Wisnubrata

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Warga Afghanistan kini berada dalam situasi mencekam setelah negara itu dikuasai Taliban.

Berkaca pada catatan masa lalunya yang penuh kekerasan dan pelanggaran HAM, dikhawatirkan kelompok militan itu akan mengulangi perbuatannya. Termasuk pula memberangus hak-hak perempuan untuk bekerja dan mendapatkan pendidikan yang layak.

Tak heran, banyak yang berupaya melakukan eksodus untuk keluar dari negara itu demi terhindar dari pemerintahan Taliban. Jutaan warga Afghanistan berusaha mencari suaka untuk mendapatkan kehidupan yang lebih baik.

Direktur Eksekutif Wanita PBB, Phumzile Mlambo-Ngcuka menyerukan kepada warga dunia untuk memberikan dukungan kepada Afghanistan. 

“Tolong sejenak pikirkan orang-orang, perempuan dan anak perempuan Afghanistan. Sebuah tragedi terbentang di depan mata kita," cuitnya via Twitter.

Sebagai aksi nyata atas simpati kita pada tragedi negara tersebut, ada lima cara yang bisa kita lakukan yakni:

  • Berdonasi untuk bantuan kemanusiaan

Kita bisa memberikan dukungan dengan berdonasi pada sejumlah organisasi kemanusiaan yang menyalurkan bantuan ke Afghanistan. Beberapa organisasi tersebut antara lain UNHCR, Women for Afghan Women dan Doctors Without Borders.

Organisasi-organisasi ini bekerja untuk melindungi warga yang berada dalam bahaya, memberikan akses ke bantuan dalam bentuk dukungan medis, makanan, dan akses ke tempat perlindungan, dan telah beroperasi di Afghanistan selama beberapa tahun terakhir.

Memang belum ada kepastian apakah sejumlah organisasi kemanusiaan ini akan tetap bertahan di Afghanistan dengan perubahan kondisi ini.

Namun banyak yang telah menyatakan minatnya untuk membantu melindungi komunitas rentan dengan kebebasan dan kemampuan terbaik mereka untuk melakukannya.

Baca juga: Taliban Kuasai Afganistan, Atlet Wanita Ini Batal ke Paralimpik Tokyo

Wartawan perempuan di Afghanistan berada dalam bahaya bukan hanya karena bekerja namun juga terlibat dalam media, sektor yang amat dibenci Taliban. Perempuan di lapangan yang meliput berita kemungkinan tidak bisa bekerja secara terbuka lagi.

Mereka harus menyembunyikan identitasnya sehingga perlu dilindungi. Kita bisa membantu mereka dengan berdonasi ke Rukshana Media dan Sahar Speaks, organisasi yang dikelola jurnalis perempuan Afghanistan.

“Dalam 24 jam terakhir, hidup kami telah berubah dan kami dikurung di rumah kami, dan kematian mengancam kami setiap saat,” kata seorang jurnalis perempuan, dalam wawancaranya dengan Guardian.

"Pertama aku khawatir dengan diriku sendiri karena aku seorang gadis, dan juga seorang jurnalis perempuan," kata wartawan perempuan lainnya.

  • Menandatangani petisi

Kita bisa bergabung dengan gerakan yang mendukung warga Afghanistan dengan menandatangani petisi publik. Kini kita bisa melakukannya secara daring dengan menambahkan nama dan email.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com