Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jangan Terlalu Lama Berjemur, Bisa Sebabkan Masalah Kulit

Kompas.com - 27/08/2021, 10:09 WIB
Nabilla Tashandra

Editor

Biasanya, kata dia, indeks UV yang aman untuk berjemur berkisar antara 5-6 dan dilakukan sekitar 15 menit.

  • Gunakan tabir surya di area tertentu

Beberapa orang tidak ingin mendapatkan efek buruk dari sinar matahari, terutama area wajah dan leher.

Untuk mencegahnya, kita cukup mengekspos area lengan dan tungkai ketika berjemur. Bagian depan maupun belakang tubuh sama saja.

Jika mengalami kekhawatiran yang sama, kita boleh menggunakan tabir surya di wajah dan leher saat berjemur. Namun, tabir surya tak perlu diberikan di area lainnya.

"Kita kan selalu ribut kalau ada flek di wajah, sedangkan kita tahu kalau semakin sering berjemur, proses penyaan akan semakin cepat."

"Kita cukup mengekspos area lengan dan tungkai. Itu cukup untuk dapat Vitamin D. Area yang tidak ingin kena efek buruk dari sinar matahari, seperti muka dan leher boleh tetap diberikan tabir surya," ucapnya.

  • Gunakan pelembap

Jika sudah merasakan gejala sunburn dan tidak ingin menjadikannya lebih parah, cobalah gunakan pelembap sebagai pertolongan pertama.

Cara ini dilakukan untuk mengurangi kering dan gatal yang disebabkan kulit terbakar matahari sehingga ketidaknyamanannya akan segera berlalu.

Namun, jika masalah kulit terjadi berkepanjangan dan sangat mengganggu, berkonsultasilah dengan dokter kulit untuk menemukan solusi yang tepat.

Baca juga: 12 Hal yang Bisa Meningkatkan Risiko Sunburn

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com