Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Cara Mengenali "Sense of Self" dan Tips Mengembangkannya

Kompas.com - 31/08/2021, 07:00 WIB
Gading Perkasa,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

"Apakah ras, kelas, jenis kelamin memengaruhi kita? Apakah kita anak tunggal, atau memiliki saudara kandung?"

"Setiap identitas yang kita temukan akan membantu kita mengenal diri sendiri," sambung Fregoso.

Kenali siapa kita, dan bagaimana identitas yang kita miliki memengaruhi cara kita memandang diri sendiri.

Hindari anggapan bahwa tindakan ini sama seperti mencari kesalahan dalam diri kita.

Baca juga: Simak 5 Cara Mengendalikan Emosi di Masa yang Sulit

Memahami identitas yang kita miliki akan memengaruhi kita dalam meyakini sesuatu, atau berperilaku dengan cara tertentu.

Dengan mengetahui identitas kita, lebih mudah menyaring nilai-nilai yang murni berasal dari kita, dan nilai-nilai mana yang ditanamkan ke kepala kita dari orang lain.

2. Melihat riwayat keluarga

Fregoso menyarankan kita untuk melihat riwayat keluarga guna mendapatkan wawasan tentang siapa kita.

"Apakah kita tahu siapa leluhur kita selain kakek buyut? Bagaimana kisah mereka?" tutur dia.

Mengetahui seperti apa keluarga dan masa lalu mereka dapat memperkuat nilai-nilai kita, yang akhirnya dapat membantu menambah keyakinan, pemikiran, dan pandangan kita.

3. Menuliskan nilai-nilai yang kita dan orang lain miliki

"Periksa dari mana nilai-nilai itu berasal. Apakah dari kita, keluarga, atau masyarakat?" terang Fregoso.

"Mengidentifikasi keyakinan dan nilai-nilai dari dalam diri kita akan membantu membangun persepsi diri yang lebih kuat."

Sebagai contoh, kita mungkin tidak tertarik bekerja di perusahaan yang menerapkan jam kerja "9 to 5", dan lebih memilih bekerja di industri kreatif.

Nah, mengidentifikasi nilai-nilai dalam diri kita bisa membantu kita mengejar apa yang lebih cocok bagi kita, dan menolak tawaran dari perusahaan konvensional yang memiliki aturan "jam kantor".

4. Belajar membuat batasan yang sehat

Saat kita mengembangkan persepsi diri, ada poin-poin tertentu yang sangat penting bagi kita dan harus ada batasan yang berkaitan akan hal tersebut.

Sebaiknya, kita mengatakan nilai-nilai yang kita punya kepada orang-orang di hidup kita (pasangan, rekan kerja, keluarga).

"Latih keterampilan komunikasi yang tegas," saran Dominguez.

"Ini adalah hal-hal yang bisa terasa sulit bagi kebanyakan orang. Latihan beberapa kali dapat meningkatkan hubungan kita dengan diri sendiri dan orang lain dalam hidup kita."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com