Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Makna Jumpsuit Merah dan Topeng Salvador Dali di Serial Money Heist

Kompas.com - 03/09/2021, 15:19 WIB
Sekar Langit Nariswari,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

Seperti dialog The Professor di musim pertama, mereka tidak hanya melakukan pencurian di Mint, tetapi juga perlawanan terhadap sistem.

Para karakter serial ini seakan berusaha terbebas dari sistem yang membelenggu dengan pemberontakan yang dilakukannya.

Baca juga: Sinopsis Money Heist Season 5, Akhir dari Perampokan Bank Spanyol

Hal yang juga menarik, merah dianggap sebagai warna nasionalisme di negara produsen Money Heist, Spanyol.

Hal ini agak mirip dengan nasionalisme yang berlaku di Indonesia, kental dengan warna merah.

“Ini bukan hanya kulit karakternya, tapi juga ide dari geng dan Money Heist," ujar Jaime Lorente, aktor pemeran Denver.

Sedangkan Esther Acebo, yang memerankan Stockholm mengilhaminya sebagai simbol perjuangan dan keberanian.

"Tapi kemudian sebagai seorang aktris, itu juga merupakan tanggung jawab," kata dia.

Topeng Salvador Dali bukti anti kapitalisme

Salvador Dali merupakan seniman Spanyol yang dikenal akan kepercayaannya bahwa manusia, seni dan politik adalah hal tak terpisahkan.

Baca juga: Biografi Tokoh Dunia: Salvador Dali, Pelukis Surealis asal Spanyol

Sepanjang hidupnya, ia menolak perbedaan kelas dengan terlibat dalam aksi anti kapitalisme.

Sejumlah karyanya juga membuktikan keteguhannya ini untuk menyamaratkan keadilan tanpa pandang status ekonomi.

Kesamaan ideologi ini juga dibawa oleh The Professor dkk yang mengharapkan adanya pemerataan kekayaan.

Selain itu, unsur perlawanan terhadap sistem, yang kini didominasi kapitalisme, merupakan hal yang jadi permulaan kisah pencurian besar-besaran ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com