Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Seberapa Penting Belajar Keterampilan Dapur di Sekolah?

Kompas.com - 08/09/2021, 14:12 WIB
Ryan Sara Pratiwi,
Lusia Kus Anna

Tim Redaksi

Sumber Moms

KOMPAS.com - Banyak orangtua di negara maju yang menginginkan anak-anak mereka bisa belajar keterampilan dapur dan memasak di sekolah.

Sebab, jika anak-anak sudah terampil di dapur sejak kecil, maka mereka akan tumbuh menjadi orang dewasa yang lebih mandiri, terutama dalam hal menyiapkan makanan sendiri.

Perusahaan garansi rumah yang menyediakan asuransi, Cinch Home Services  mensurvei sebanyak 1.007 orang tentang kebiasaan mereka di dapur untuk menilai pengetahuan dasar cara merawat peralatan dapur.

Survei tersebut juga bertujuan untuk mengetahui seberapa banyak orang yang benar-benar tahu tentang menjaga dapur dan keterampilan dasar di dapur.

Semua peserta adalah orang Amerika yang mencakup empat generasi dari Baby Boomers hingga Generasi Z.

Baca juga: 7 Tips Masak di Rumah Saat Bersama Anak, Atur Jadwal sampai Bikin Menu Mingguan

Para peserta diberikan survei besar yang menanyakan tentang berbagai kebiasaan dan bagaimana mereka melakukan aktivitas di dapur.

Survei tersebut pun menanyakan bagaimana orang menggunakan mesin pencuci piring mereka dan bagaimana mereka seharusnya meletakan barang di dapur.

Lalu, mereka juga ditanya bagaimana menyimpan sisa makanan, bagaimana menentukan apakah daging sudah busuk, dan apakah mereka mencuci buah dan sayuran atau tidak.

Hasil survei

Berdasarkan hasil survei, rata-rata orang tidak tahu banyak tentang hal-hal yang berkaitan dengan dapur.

Sebanyak 59 persen peserta mengakui bahwa mereka mencairkan daging giling beku pada suhu kamar di konter dapur dan 35 persen melakukan ini untuk mencairkan ayam.

Baca juga: 5 Kesalahan yang Bikin Dapur Terlihat Kacau

Kemudian, satu dari empat peserta survei mengira wadah plastik tidak bisa dibersihkan di mesin pencuci piring. Padahal bisa.

Berikutnya, sebanyak 85 persen peserta berpikir bahwa keterampilan dapur dan memasak perlu ditambahkan ke kurikulum sekolah karena itu adalah ide yang bagus.

Survei tersebut juga meminta para peserta untuk menilai diri mereka dan bagaimana mereka merawat dapur.

Setiap generasi memberi nilai yang tinggi yakni "A" pada diri mereka masing-masing dan kelompok orang yang lebih muda merasa lebih percaya diri terhadap penilaian itu.

Baca juga: Agar Higienis, Spons Cuci Piring Wajib Dibersihkan Rutin

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Moms
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com