Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Kiat yang Ampuh Cegah Penuaan Kulit Wajah di Usia 30-an

Kompas.com - 11/09/2021, 19:04 WIB
Ryan Sara Pratiwi,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Banyak orang terutama para perempuan yang khawatir kulit wajahnya akan cepat menua saat memasuki usia 30-an.

Adapun tanda-tanda awal penuaan yang ditunjukkan wajah kita antara lain munculnya kerutan, kulit kendur, lingkaran hitam di bawah mata, dan sebagainya.

Tapi yang perlu kita pahami bahwa penuaan tidak hanya disebabkan oleh karena usia saja, namun juga beberapa faktor lainnya seperti stres, polusi, dan sinar matahari.

Baca juga: Ketahui 5 Penyebab Tak Terduga Kulit Wajah Alami Breakout, Apa Saja?

Ditambah, seiring bertambahnya usia, kandungan kolagen di dalam kulit kita menurun dan membuat kulit kesulitan untuk memperbarui dirinya lagi.

Nah, oleh sebab itu, sebaiknya kita dapat merawat kulit sedini mungkin.

Tetapi, usia 30 tahun tentu belum terlambat untuk mulai melawan penuaan atau meminimalkan dampaknya.

Untuk memulainya, kita bisa mempraktikkan kiat-kiat mencegah penuaan di usia 30-an.

1. Memakai sunscreen secara rutin

Salah satu kesalahan terbesar yang dilakukan orang dalam hal perawatan kulit adalah hanya menggunakan sunscreen atau tabir surya saat cuaca panas dan hanya di luar ruangan saja.

Padahal, paparan sinar matahari tetap dapat menembus kulit kita di segala cuaca dan saat kita berada di dalam rumah.

Sinar matahari yang berlebihan tidak hanya menyebabkan luka bakar dan kondisi serius seperti melanoma, namun juga mempercepat penuaan dan munculnya kerutan.

"Pada semua usia, perlindungan sinar matahari harian dengan SPF 50 harus digunakan," kata seorang dokter spesialis kulit, Dr Elena de las Heras kepada Insider.

Baca juga: 8 Manfaat Lidah Buaya untuk Kulit Wajah

Dia juga menambahkan, saat ini sudah banyak skincare sebagai agen anti-penuaan mengandung peptida atau vitamin C, dan agen depigmentasi seperti niacinamide, rucinol, asam traneksamat yang dapat digunakan sehari-hari.

2. Membersihkan wajah di pagi dan malam hari

Langkah berikutnya dalam rutinitas kecantikan adalah membersihkan kulit, baik di pagi hari maupun malam hari sebelum tidur.

Kita dapat menggunakan remover atau pembersih riasan, tetapi yang paling efektif adalah mencuci muka dengan sabun dan air.

Sebab, ini akan menghilangkan kotoran dari kulit wajah kita yang dapat melindungi dan melakukan pembaruannya dengan benar.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com