Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 17/09/2021, 09:58 WIB
Ryan Sara Pratiwi,
Lusia Kus Anna

Tim Redaksi

4. Pilih olahraga yang sesuai

Kenali dan pilih olahraga apa yang cocok untuk kita dan bisa kita nikmati. Untuk mencegah rasa bosan, kita bisa menggabungkan beberapa jenis olahraga.

"Lebih baik berolahraga secara teratur selama 30 menit sehari daripada berolahraga selama 2 jam di akhir pekan," kata Young.

Tanpa perlu waktu khusus, kita juga bisa melakukan aktivitas fisik yang sederhana seperti menaiki tangga atau mengajak anjing jalan-jalan.

Tapi, sebaiknya rencanakan rutinitas kebugaran setiap hari, jangan cuma kalau ada waktu luang.

"Olahraga teratur membantu menjaga berat badan kita tetap terkendali dan membantu meningkatkan, meningkatkan kualitas tidur, serta mengurangi stres," jelasnya.

Baca juga: Berapa Lama Harus Olahraga untuk Kurangi Efek Buruk Rebahan?

5. Masak di rumah

Sebuah penelitian menunjukkan bahwa makanan restoran lebih tinggi kalori, lemak jenuh, gula, dan natrium yang dapat berkontribusi pada obesitas, serta berdampak negatif pada kesehatan.

"Penelitian saya menemukan bahwa porsi restoran terlalu besar, sering kali dua hingga lima kali lebih besar daripada sebelumnya," kata Young.

Maka dari itu, memasak makanan di rumah membantu kita menjaga ukuran porsi makan dan memungkinkan kita untuk lebih mengetahui apa yang masuk ke makanan yang kita masak.

6. Memerhatikan porsi makan

Meskipun kita tidak perlu menimbang dan mengukur semua yang kita makan, Young menyarankan agar kita menyadari seberapa banyak kita makan.

"Sangat mudah untuk makan terlalu banyak dan bahkan tidak menyadarinya, sehingga kita mengonsumsi terlalu banyak kalori," terangnya.

Salah satu cara paling sederhana untuk melatih kontrol porsi adalah makan dengan penuh perhatian dan perhatikan tingkat rasa lapar kita.

Baca juga: Perbaiki Asupan Tubuh dengan Panduan “Isi Piringku”

7. Memiliki pikiran yang positif

Alih-alih memikirkan apa yang tidak boleh kita makan, fokuslah pada makanan yang dapat kita nikmati. 

"Berpikir positif, secara umum, sambil mensyukuri kebaikan dalam hidup kita juga akan membuat kita lebih sehat dan bahagia," imbuhnya.

Jadi, sambil menghitung langkah dan berat badan kita, hitung juga berkat yang kita terima setiap hari.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com