Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 18/09/2021, 20:57 WIB
Intan Pitaloka,
Wisnubrata

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kebanyakan dari kita menyukai makanan yang diolah dengan cara digoreng, karena sensasi renyahnya yang menambah kelezatan suatu hidangan.

Namun, akhir-akhir ini alat penggorengan tanpa minyak alias air fryer menjadi pilihan favorit karena diklaim lebih sehat bagi tubuh.

Lalu, apakah pernyataan tersebut benar adanya? Dan bagaimana cara kerja air fryer dalam menggoreng makanan kita?

Terlepas dari namanya, air fryer sebenarnya tidak secara teknis menggoreng makanan, karena peralatan ini bekerja dengan meniupkan udara panas di sekitar wadah yang berisi makanan.

Hasilnya, kentang, sayuran, dan makanan lainnya menjadi cepat garing di bagian luar sementara tetap lembap di tengahnya.

Hal inilah yang membuat hasil gorengan menggunakan air fryer tidak sesempurna menggoreng menggunakan minyak dalam wajan.

Baca juga: Benarkah Air Fryer Menghasilkan Makanan yang Lebih Sehat?

Beda menggoreng dengan memasak menggunakan air fryer

Sejujurnya, memasak dengan air fryer tidak akan menghasilkan tekstur yang sama seperti menggoreng dengan minyak panas.

Meski begitu, hasilnya akan tetap lebih renyah dibanding bila kita memanggang atau mengukus makanan.

Memasak dengan air fryer menciptakan tekstur renyah yang kita cari, tanpa minyak apa pun,” kata ahli diet Julia Zumpano RD.

Lalu apa yang salah dengan minyak goreng?

Minyak mengandung lebih banyak kalori, walau disebut minyak yang sehat seperti minyak zaitun dan minyak alpukat.

Bila dibandingkan, lemak (seperti minyak goreng) mengandung lebih dari dua kali kalori protein atau karbohidrat.

Nah, saat kita menggoreng makanan, kalori itu bisa bertambah dengan cepat. “Sekedar menumis saja bisa memberikan tambahan kalori dari minyak, apalagi menggoreng hingga makanan terendam minyak,” kata Zumpano.

Makanan yang digoreng juga bisa mengandung lemak trans dalam jumlah tinggi. Lemak trans adalah minyak terhidrogenasi parsial yang dapat meningkatkan kolesterol LDL dan risiko penyakit jantung, stroke, dan diabetes.

Makanan yang digoreng dari restoran kemungkinan besar mengandung minyak yang mengandung lemak trans.

Baca juga: Benarkah Menggoreng dengan Air Fryer Lebih Sehat? Ini Penjelasannya

Cara menggunakan air fryer

 Air fryer memudahkan pengguna menggoreng tanpa minyak.Dok. Philips Air fryer memudahkan pengguna menggoreng tanpa minyak.
Air fryer adalah alternatif populer untuk menggoreng makanan. Tapi alat dapur baru bisa membuat kita bingung bahkan takut memakainya. Lalu bagaimana memulainya?

“Yang pertama perlu diketahui adalah kita bisa memasak hampir semua makanan menggunakan air fryer,” kata Zumpano.

Berikut apa yang harus dilakukan (dan dihindari) untuk menghasilkan makanan lezat tanpa minyak.

Baca manualnya

Beberapa air fryer terlihat seperti oven pemanggang roti dengan wadah untuk meletakkan makanan. Ada juga yang mirip penggorengan dengan keranjang gantung di dalamnya.

Keduanya bekerja dengan cara yang sama, tetapi cara menggunakannya mungkin berbeda. Karenanya lebih baik membaca panduan pemakaian sebelum memulai.

Baca juga: Jangan Salah, Begini Cara Tepat Membersihkan Air Fryer

Membuat daging yang renyah

Sebagai alternatif yang lebih sehat dibanding ayam goreng, cobalah memasak ayam yang dilapisi tepung menggunakan air fryer sebagai gantinya. Ikan juga enak dimasak menggunakan alat ini.

“Lapisi potongan ikan dengan tepung gandum, sereal gandum, atau tepung lain yang kamu suka. Hasilnya adalah ikan yang yang renyah di luar dan matang dengan sempurna di bagian tengah,” ujar Zumpano.

Memasak sayuran

Sayuran yang dikukus biasanya terasa sedikit beruap. Bagaimana dengan sayuran hasil air fryer?

Kita dapat menggunakan alat ini untuk memasak sayuran segar maupun beku menjadi semacam keripik yang renyah — camilan penuh nutrisi yang memuaskan hasrat ngemil kita.

Tip tambahan: Campur sayuran dalam sedikit minyak zaitun atau minyak alpukat agar tidak terlalu kering.

Kentang goreng yang tidak digoreng

Kentang yang dipanggang di oven perlu waktu lama untuk matang, dan sulit untuk menjadi renyah sempurna. Nah air fryer sangat bagus untuk memasak kentang menjadi renyah.

Umumnya kentang akan menjadi lembek bila dimasak di oven atau digoreng sebentar, sedangkan air fryer bisa membuatnya lebih kering. Namun aturlah waktunya dengan tepat agar tidak menjadi terlalu keras.

Baca juga: Hobi Makan Gorengan Berisiko Sakit Jantung dan Stroke

Hindari cairan

Menambahkan cairan ke air fryer dapat menyebabkan makanan menjadi basah dan menghasilkan kerak di bagian bawah alat.

“Karenanya hindari bumbu dan saus yang akan menetes,” kata Zumpano. “Sekedar melapisi dengan minyak tipis tidak apa-apa, asal jangan sampai basah kuyup.”

Perhatikan waktu memasak

Air fryer memasak dengan cepat. Ini membuatnya praktis dan hemat waktu. Tapi ingat, makanan bisa berubah menjadi gosong dan keras dalam sekejap mata dan tentu tidak enak.

Jadi perhatikan waktu masak yang tepat, dan sesekali tengok apakah makanan sudah cukup matang. Kebanyakan air fryer bisa dibuka saat kondisi memasak sehingga kita bisa mengetahui kematangan masakan.

Pilihlah makanan dengan bijak

Memasak dengan air fryer mungkin lebih baik untuk kesehatan dibanding menggoreng dengan minyak. Tapi ingatlah, semua itu tergantung pada apa yang kita masak.

Air fryer tidak akan secara ajaib menghilangkan lemak jenuh dari daging atau lemak trans dari sayap ayam olahan. Untuk menuai manfaatnya, pilihan bahan makanan yang sehat seperti sayuran dan protein.

“Intinya, memasak dengan air fryer adalah pilihan yang lebih sehat karena pada dasarnya menghilangkan minyak tambahan, tapi kita tetap harus bijak memakainya,” kata Zumpano.

Baca juga: Menggoreng dengan Air Fryer Tak Selalu Lebih Sehat, Apa Alasannya?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com