Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 27/09/2021, 14:18 WIB
Gading Perkasa,
Wisnubrata

Tim Redaksi

"Di kebun dan halaman rumah, saya biasanya menemukan banyak katak pohon pada siang hari," jelas Cooper.

"Saya juga memiliki kodok dari semua ukuran yang dapat mengusir hama seperti nyamuk, agas, dan serangga pengganggu lainnya."

4. Lalat bunga

"Lalat bunga dan lalat berkaki panjang sangat baik dalam mengendalikan kutu daun dan agas," tutur Cooper.

"Selain itu, lacewing larva dan kumbang koksi akan memakan kutu daun, lalat gergaji, dan hama bertubuh lunak lainnya."

5. Kelelawar

Siapa sangka, hewan nokturnal seperti kelelawar juga bisa bermanfaat bagi tanaman kita?

Manfaat kelelawar bagi pertumbuhan tanaman dijelaskan Tracy Rittenhouse, associate professor di Department of Natural Resources and the Environment di University of Connecticut.

"Saya suka melihat kelelawar terbang di luar rumah, karena kehadiran hewan itu memberi tahu saya ada serangga terbang yang dimakan kelelawar," ucap Rittenhouse.

Cooper menambahkan, di malam hari, kelelawar akan memakan ngengat yang berpotensi mengganggu pertumbuhan tanaman.

6. Ular

Ilustrasi ular.callnorthwest.com Ilustrasi ular.
Ular tikus, ular genteng, dan banyak ular lain adalah jenis ular yang tidak berbisa.

Jenis ular ini umumnya ditemukan di pekarangan dan kebun untuk menekan populasi tikus.

Sebenarnya ular lain seperti kobra, kobra penyembur, dan lainnya juga akan menekan populasi tikus. 

Sayangnya kebanyakan orang takut terhadap ular, dan langsung membunuhnya tanpa mempertimbangkan manfaatnya.

Baca juga: Rawan Ular Masuk Rumah di Musim Hujan, Ini 6 Cara Mencegahnya

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com