Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 07/10/2021, 16:29 WIB
Nabilla Tashandra

Editor

KOMPAS.com - Ada beberapa cara memutihkan gigi yang kita ketahui, termasuk menggunakan produk pemutih gigi atau melalukan perawatan di dokter gigi.

Namun, ada beberapa praktik sederhana yang dapat kita coba di rumah sebagai cara memutihkan gigi secara alami.

Beberapa di antaranya bahkan hanya perubahan kebiasaan sederhana menjadi lebih sehat, misalnya menyikat gigi dengan pasta gigi tertentu, lebih rajin menyikat gigi, dan melakukan flossing.

Baca juga: 6 Kiat Mencegah Gigi Berlubang, Apa Saja?

Cara memutihkan gigi

Ketika mencari cara nemutihkan gigi, penting untuk diingat bahwa efek pada setiap orang mungkin berbeda-beda.

Selain itu, diperlukan kesabaran untuk mempraktikannya secara rutin dan konsisten untuk menunjukkan hasil yang terlihat. Menggabungkan beberapa cara memutihkan gigi juga lebih mungkin memberikan kita hasil daripada hanya mencoba satu atau dua cara saja.

Berikut beberapa cara memutihkan gigi yang bisa kita praktikkan di rumah:

1. Rajin menyikat gigi dan flossing

Menjaga kesehatan gigi adalah bagian penting dari cara memutihkan gigi, untuk mencegah warna gigi menguning.SHUTTERSTOCK Menjaga kesehatan gigi adalah bagian penting dari cara memutihkan gigi, untuk mencegah warna gigi menguning.
Menjaga kesehatan gigi adalah bagian penting dari cara memutihkan gigi, untuk mencegah warna gigi menguning.

Menurut Medical News Today, rajin menyikat gigi dan melakukan flossing juga melindungi email gigi, mencegah kerusakan gusi, dan menghilangkan noda di gigi.

Pastikan menyikat gigi setidaknya dua kali sehari dan sikat secara menyeluruh hingga ke sela-sel gusi dan gigi serta belakang gigi.

Menggunakan pasta gigi dengan flouride bisa membantu mencegah dan membalikkan kerusakan gigi. Meskipun beberapa orang menentang penggunaan fluoride, dokter gigi meyakinu fluoride aman dan bermanfaat untuk gigi.

Lakukan flossing setiap setelah makan untuk menghilangkan sisa makanan di sela gigi.

Baca juga: Mengenal Teknik Menyikat Gigi yang Tepat untuk Cegah Plak

2. Mengubah pola makan

Minum kopi bisa menyebabkan noda pada gigi. Menguranginya bisa menjadi cara memutihkan gigi.SHUTTERSTOCK/GPOINTSTUDIO Minum kopi bisa menyebabkan noda pada gigi. Menguranginya bisa menjadi cara memutihkan gigi.
Hindari makanan yang bisa meninggalkan noda pada gigi.

Makanan dan minuman yang mengandung tanin, seperti anggur dan teh, dapat menodai gigi, begitu pula dengan kopi, soda, dan jus.

Makanan asam dapat membuat gigi terlihat kuning dengan mengikis enamel. Selalu menyikat gigi setelah makan bisa membantu mencegah kerusakan.

Selain itu, kurangi asupan gula. Diet tinggi gula mendukung pertumbuhan Streptococcus mutans, jenis bakteri utama yang menyebabkan plak dan radang gusi. Jika mengonsumsi makanan manis, pastikan segera menyikat gigi.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com