Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 07/10/2021, 16:29 WIB
Nabilla Tashandra

Editor

KOMPAS.com - Ada beberapa cara memutihkan gigi yang kita ketahui, termasuk menggunakan produk pemutih gigi atau melalukan perawatan di dokter gigi.

Namun, ada beberapa praktik sederhana yang dapat kita coba di rumah sebagai cara memutihkan gigi secara alami.

Beberapa di antaranya bahkan hanya perubahan kebiasaan sederhana menjadi lebih sehat, misalnya menyikat gigi dengan pasta gigi tertentu, lebih rajin menyikat gigi, dan melakukan flossing.

Baca juga: 6 Kiat Mencegah Gigi Berlubang, Apa Saja?

Cara memutihkan gigi

Ketika mencari cara nemutihkan gigi, penting untuk diingat bahwa efek pada setiap orang mungkin berbeda-beda.

Selain itu, diperlukan kesabaran untuk mempraktikannya secara rutin dan konsisten untuk menunjukkan hasil yang terlihat. Menggabungkan beberapa cara memutihkan gigi juga lebih mungkin memberikan kita hasil daripada hanya mencoba satu atau dua cara saja.

Berikut beberapa cara memutihkan gigi yang bisa kita praktikkan di rumah:

1. Rajin menyikat gigi dan flossing

Menjaga kesehatan gigi adalah bagian penting dari cara memutihkan gigi, untuk mencegah warna gigi menguning.SHUTTERSTOCK Menjaga kesehatan gigi adalah bagian penting dari cara memutihkan gigi, untuk mencegah warna gigi menguning.
Menjaga kesehatan gigi adalah bagian penting dari cara memutihkan gigi, untuk mencegah warna gigi menguning.

Menurut Medical News Today, rajin menyikat gigi dan melakukan flossing juga melindungi email gigi, mencegah kerusakan gusi, dan menghilangkan noda di gigi.

Pastikan menyikat gigi setidaknya dua kali sehari dan sikat secara menyeluruh hingga ke sela-sel gusi dan gigi serta belakang gigi.

Menggunakan pasta gigi dengan flouride bisa membantu mencegah dan membalikkan kerusakan gigi. Meskipun beberapa orang menentang penggunaan fluoride, dokter gigi meyakinu fluoride aman dan bermanfaat untuk gigi.

Lakukan flossing setiap setelah makan untuk menghilangkan sisa makanan di sela gigi.

Baca juga: Mengenal Teknik Menyikat Gigi yang Tepat untuk Cegah Plak

2. Mengubah pola makan

Minum kopi bisa menyebabkan noda pada gigi. Menguranginya bisa menjadi cara memutihkan gigi.SHUTTERSTOCK/GPOINTSTUDIO Minum kopi bisa menyebabkan noda pada gigi. Menguranginya bisa menjadi cara memutihkan gigi.
Hindari makanan yang bisa meninggalkan noda pada gigi.

Makanan dan minuman yang mengandung tanin, seperti anggur dan teh, dapat menodai gigi, begitu pula dengan kopi, soda, dan jus.

Makanan asam dapat membuat gigi terlihat kuning dengan mengikis enamel. Selalu menyikat gigi setelah makan bisa membantu mencegah kerusakan.

Selain itu, kurangi asupan gula. Diet tinggi gula mendukung pertumbuhan Streptococcus mutans, jenis bakteri utama yang menyebabkan plak dan radang gusi. Jika mengonsumsi makanan manis, pastikan segera menyikat gigi.

Dokter gigi umumnya merekomendasikan menunggu 30 menit setelah makan sebelum menyikat gigi. Sebab, asam dapat melemahkan enamel, sehingga menyikat gigi terlalu segera dapat menyebabkan kerusakan.

Beberapa perubahan warna gigi disebabkan oleh pengikisan email dan mengekspos dentin berwarna kuning di bawahnya. Jadi, apapun yang bisa memperkuat email gigi akan membantu sebagai cara memutihkan gigi atau menjaganya tetap putih.

Makanan kaya kalsium, seperti susu, keju, dan brokoli, dapat membantu melindungi gigi dari erosi email.

Baca juga: Segera Hentikan, 9 Kebiasaan Buruk yang Bisa Merusak Gigi

3. Berhenti merokok

Berhenti merokok atau menggunakan produk tembakau dapat mengurangi risiko noda nikotin, yang pada akhirnya juga menjadi bagian dari cara memutihkan gigi.PEXELS/GEORGE MORINA Berhenti merokok atau menggunakan produk tembakau dapat mengurangi risiko noda nikotin, yang pada akhirnya juga menjadi bagian dari cara memutihkan gigi.
Berhenti merokok atau menggunakan produk tembakau dapat mengurangi risiko noda nikotin, yang pada akhirnya juga menjadi bagian dari cara memutihkan gigi.

Cara ini juga dapat mencegah kerusakan gigi dan penyakit gusi, yang keduanya dapat merusak email dan menyebabkan masalah kesehatan mulut.

Baca juga: 3 Tips Ampuh untuk Berhenti Merokok, Silakan Dicoba...

4. Makan buah untuk memutihkan gigi

Menggunakan pasta campuran stroberi dan soda kue diyakinu dapat membantu sebagai cara memutihkan gigi.PIXABAY/ALLNIKART Menggunakan pasta campuran stroberi dan soda kue diyakinu dapat membantu sebagai cara memutihkan gigi.
Mengonsunsi beberapa jenis buah dapat menjadi bagian dari cara memutihkan gigi.

Memang, makan buah tidak bisa menggantikan sikat gigi. Namun, mengunyahnya bisa membantu menghilangkan plak.

Stroberi dan nanas adalah dua buah yang diklaim mampu membantu memutihkan gigi.

Steoberi diklaim dapat menjadi cara memutihkan gigi alami ketika dicampurkan dengan soda kue. Namun, metode ini belum didukung sepenuhnya oleh sains.

Jika mau mencobanya, pastikan tidak melakukannya terlalu sering. Cukup coba beberapa kali seminggu.

Meskipun sejumlah penelitian mengatakan stroberi dan soda kue hanya memberi efek minimal pada email gigi, namun penggunaan secara berlebihan berpotensi menimbulkan kerusakan.

Sementara, menggunakan pasta gigi dengan kandungan nanas diyakini dapat menjadi cara memutihkan gigi dengan menghilangkan noda. Ini karena kandungan enzim bromelainnya.

Namun, tidak ada bukti ipmiah yang mendukung bahwa makan nanas secara langsung memberi efek yang sama.

Baca juga: 7 Buah Sumber Vitamin C Alami, Cocok untuk Penyembuhan Covid-19

5. Membersihkan mulut dengan minyak

Oil pulling atau membersihkan mulut dengan minyak juga diyakini bisa menjadi salah satu cara memutihkan gigi yang efektif, salah satunya menggunakan minyak kelapa.FREEPIK/JCOMP Oil pulling atau membersihkan mulut dengan minyak juga diyakini bisa menjadi salah satu cara memutihkan gigi yang efektif, salah satunya menggunakan minyak kelapa.

Oil pulling atau membersihkan mulut dengan minyak juga diyakini bisa menjadi salah satu cara memutihkan gigi yang efektif.

Ini dilakukan untuk menghilangkan kotoran, dan bakteri di mulut.

Cara ini bukan pengganti menyikat gigi atau flossing, tetapi beberapa penelitian menunjukkan bahwa mencuci mulut dengan minyak tertentu dapat menjadi salah satu cara memutihkan gigi.

Namun, American Dental Association (ADA) mengatakan tidak ada penelitian ilmiah yang dapat diandalkan untuk menunjukkan bahwa oil pulling dapat mengurangi gigi berlubang, memutihkan gigi, atau meningkatkan kesehatan dan kesejahteraan mulut.

Jika ingin mencoba metode ini, bilas mulut dengan minyak selama satu menit setelah menyikat gigi, lalu buang minyak tersebut. Jangan ditelan.

Minyak yang cocok untuk oil pulling antara lain minyak kelapa, minyak bunga matahari, dan minyak wijen.

Baca juga: 5 Manfaat Minyak Kelapa untuk Kesehatan yang Telah Terbukti

6. Menyikat gigi dengan soda kue

Soda kue memiliki sifat pemutih alami. Itulah mengapa menggunakan soda kue adaah salah satu bahan populer dalam pasta gigi komersial dan dapat dimanfaatkan sebagai salah satu cara memutihkan gigi.PIXABAY/AZZARYIATUL AMAR Soda kue memiliki sifat pemutih alami. Itulah mengapa menggunakan soda kue adaah salah satu bahan populer dalam pasta gigi komersial dan dapat dimanfaatkan sebagai salah satu cara memutihkan gigi.
Menurut Healthline, soda kue memiliki sifat pemutih alami. Itulah mengapa menggunakan soda kue adaah salah satu bahan populer dalam pasta gigi komersial dan dapat dimanfaatkan sebagai salah satu cara memutihkan gigi.

Soda kue adalah abrasif ringan yang dapat membantu menghilangkan noda permukaan pada gigi.

Selain itu, soda kue juga menciptakan lingkungan basa di mulut, sehingga dapat mencegah bakteri tumbuh.

Soda kue tidak akan menjadi cara memutihkan gigi dalam semalam. Kita mungkin baru akan melihat hasilnya setelah praktik konsisten dari waktu ke waktu.

Ilmu pengetahuan belum membuktikan bahwa menyikat gigi dengan soda kue polis akan memutihkan gigi. Namun, beberapa penelitian menemukan bahwa pasta gigi yang mengandung soda kue memiliki efek memutihkan yang signifikan.

Satu studi menemukan bahwa pasta gigi yang mengandung soda kue secara signifikan lebih efektif menghilangkan noda kuning di gigi daripada pasta gigi biasa tanpa soda kue.

Semakin tinggi konsentrasi baking soda, efeknya diyakini semakin besar.

Untuk menggunakannya, campurkan satu sendok teh soda kue dengan dua sendok teh air, kemudian sikat gigi menggunakan pasta tersebut. Kita bisa melakukannya beberapa kali setiap minggunya.

Baca juga: 6 Permasalahan di Dapur yang Bisa Diatasi dengan Soda Kue

Perlukah ke dokter gigi?

Menjaga kebersihan mulut yang baik dan melakukan pemeriksaan gigi secara teratur dapat membantu sebagai cara memutihkan gigi atau sekadar memertahankan warnanya tetap cerah.SHUTTERSTOCK Menjaga kebersihan mulut yang baik dan melakukan pemeriksaan gigi secara teratur dapat membantu sebagai cara memutihkan gigi atau sekadar memertahankan warnanya tetap cerah.
Hanya sedikit orang yang memiliki gigi putih alami, karena gigi cenderung menguning seiring bertambahnya usia.

Namun, menjaga kebersihan mulut yang baik dan melakukan pemeriksaan gigi secara teratur dapat membantu sebagai cara memutihkan gigi atau sekadar memertahankan warnanya tetap cerah.

Gigi kuning biasanya bukan pertanda masalah kesehatan, tetapi dokter gigi dapat memeriksa potensi kehilangan email dan kerusakan gigi.

Jika sudah mencoba praktik rumahan dan masih mencari cara memutihkan gigi lainnya karena belum berhasil, dokter gigi juga bisa menawarkan perawatan untuk pemutihan gigi profesional.

Baca juga: Ke Dokter Gigi Jangan Hanya Saat Sakit, Ini Bahayanya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com