Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Kunci Sukses Pola Hidup Sehat dan Percaya Diri dari Adele

Kompas.com - 08/10/2021, 12:44 WIB
Sekar Langit Nariswari,
Lusia Kus Anna

Tim Redaksi

Dikutip dari Kompas.com (20/06/2018), High Intensity Interval Training (HIIT) termasuk dalam kelompok olahraga kardio yang memanfaatkan kombinasi gerakan intensitas tinggi dan intensitas rendah yang dilakukan secara bergantian dalam satu waktu.

Olaharaga ini hanya butuh waktu singkat sehingga banyak orang yang sibuk menyukainya, seperti para selebritas Hollywood. Namun hasilnya sangat efektif karena mampu membakar banyak lemak dan karbohidrat selama sesi.

Caranya pun tidak sulit, kita bisa mengombinasikan beberapa macam gerakan olahraga, misalnya, plank, squat, lari, bahkan bersepeda dalam satu waktu latihan. Poin utamanya adalah intensitas selama latihan.

Baca juga: Kenali, 5 Tipe Orang yang Tak Cocok untuk Lakukan Latihan HIIT

Tidak membenci tubuhnya sendiri

Adele selalu menyukai tubuhnya sendiri, baik kurus maupun gemuk. Sedari dulu, ia memiliki pikiran positif soal bentuk tubuhnya meskipun penampilannya dulu dianggap tidak ideal.

Ia mampu merasa demikian setelah membaca buku self-help karya Glennon Doyle Untamed, berjudul Stop Pleasing, Start Living. Buku tersebut membantunya tidak lagi stres dan menerima kondisi tubuhnya sepenuhnya.

Pikiran positif ini pula yang menjadi pegangannya ketika memulai pola hidup sehat. Ia tidak berupaya menjadi kurus namun berusaha menjaga tubuh dan kesehatannya.

Membatasi asupan gula

Sebagai orang Inggris, penyanyi berambut pirang ini sangat menyukai minum teh dan menjadikannya rutinitas harian. Sayangnya, minuman tersebut ditambah dengan gula yang berlebihan.

"Saya biasa minum 10 cangkir sehari dengan masing-masing dua gula, jadi saya minum 20 gula sehari," ucapnya.

Asupan gula yang terlalu tinggi tentunya dapat berkontribusi pada penambahan berat badan, kekurangan energi, dan kelelahan. Kini Adele mengurangi asupan gula dalam tehnya sehingga merasa lebih sehat dan fokus.

Baca juga: Banyak Perubahan, Adele Gandeng Pacar Baru Nonton Final NBA

Abaikan nyinyiran orang

Warganet pernah bersikap kejam padanya ketika menyamakannya dengan Putri Fiona dari serial animasi Pixar, Shrek. Saat itu, meme yang menyebar membandingkan karakter tersebut dengan penampilan Adele yang mengenakan gaun hijau serupa di Grammy 2017.

Namun ia tidak terpengaruh dengan komentar jahat tersebut dan terang-terangan membahasnya dalam salah satu konsernya di Australia.

"Semua orang mengatakan saya terlihat seperti Fiona. Saya tidak peduli. Itu adalah couture Givenchy! Mereka dapat mengatakan apa yang mereka inginkan." ujarnya tegas.

Ia mengakui bentuk tubuhnya memang besar dan sangat menyukai makanan. Namun ia rutin berolahraga dua kali sehari sehingga tetap sehat dan muat di gaun perancang ternama yang ketat itu.

Baca juga: Makin Langsing, Adele Lempar Lelucon tentang Penurunan Berat Badan

 

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com