KOMPAS.com - Immortelle adalah tanaman yang juga dikenal sebagai bunga abadi karena kembang ini tidak menjadi layu, bahkan setelah dipetik.
Bukan hanya itu, ternyata minyak esensial organiknya kaya akan molekul aktif dengan sifat anti-penuaan yang unik. Tak heran minyak tanaman ini digunakan sebagai campuran produk perawatan tubuh.
Lebih dari sepuluh tahun yang lalu, merek perawatan asal Perancis Selatan, L'Occitane, mengungkapkan dan mematenkan kekuatan anti-penuaan dari tanaman immortelle dari Corsica.
Varietas dari Corsica yang mengandung konsentrasi bahan aktif tinggi ini dijadikan produk anti penuaan untuk wajah.
Namun belakangan kita menyadari bahwa tanda-tanda penuaan yang terlihat bisa muncul lebih cepat di tangan daripada di wajah.
Karenanya L'Occitane pun mengaplikasikan minyak bunga immortelle pada produk hand cream yang juga dilengkapi shea butter dan bunga hibiscus untuk menjadikan tangan lebih halus, cerah, kerutannya berkurang, dan warnanya merata.
Produk ini juga unik karena merupakan serum dalam bentuk krim yang mudah diserap, dengan wangi aromatik yang halus.
Baca juga: Melawan Penuaan Dini Menggunakan Bunga Abadi
Adapun bunga immortelle dibudidayakan dengan penuh cinta di lereng bukit-bukit sebelah tenggara Corsica, menghadap Laut Mediterania.
Bunga-bunga berwarna kuning yang mekar di musim panas ini memiliki aroma kuat seperti madu. Uniknya, bunga-bunga ini warnanya akan tetap kuning walau sudah kering, seolah tidak menjadi tua.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.