Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 12/10/2021, 18:10 WIB
Gading Perkasa,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kita mungkin terbiasa menghindari air dingin saat mandi, apalagi saat mandi di pagi hari.

Padahal, mandi dengan air dingin bisa amat bermanfaat bagi kesehatan fisik dan mental, sebelum mulai menjalani rutinitas.

Sebuah penelitian dari Belanda mengungkapkan, orang yang terbiasa mandi air dingin berisiko lebih rendah untuk sakit dibandingkan mereka yang mandi air hangat.

Baca juga: Ketahui Manfaat Kesehatan Mandi dengan Air Dingin

Dalam penelitian ini, para ilmuwan membagi 3.000 peserta ke dalam empat kelompok.

Setiap peserta diarahkan untuk mandi air hangat setiap hari. Namun kelompok pertama menyelesaikan mandi dengan air dingin selama 30 detik.

Kemudian, kelompok kedua dan ketiga mengakhiri mandi mereka dengan guyuran air dingin masing-masing selama 60 detik dan 90 detik.

Kelompok kontrol atau kelompok terakhir hanya mandi dengan air hangat, tidak menggunakan air dingin sama sekali.

Semua peserta diminta menerapkan praktik mandi itu selama satu bulan.

Setelah masa tindak lanjut tiga bulan, peneliti menemukan kelompok yang mandi air dingin melaporkan cuti sakit yang lebih sedikit (29 persen).

Menariknya, durasi mandi air dingin tidak memengaruhi absensi karyawan karena sakit.

Tidak diketahui pasti penyebab guyuran air dingin dapat mencegah orang sakit, namun dari beberapa penelitian terungkap air dingin mampu meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Baca juga: Memahami Peran Vitamin D bagi Sistem Kekebalan Tubuh

Satu studi menemukan, ketika pria muda atletis mandi air dingin tiga kali seminggu selama enam minggu, terdapat peningkatan pada sistem kekebalan tubuh mereka.

Hanya saja diperlukan studi lebih lanjut dengan sampel yang lebih besar untuk mengonfirmasi temuan ini.

Air dingin juga dinilai dapat mengaktifkan sistem saraf simpatik, bagian dari sistem saraf yang mengatur respons fight or flight.

Respons fight or flight merupakan reaksi fisiologis otomatis terhadap suatu peristiwa yang dianggap berbahaya, membuat stres, atau menakutkan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com