Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 22/10/2021, 10:54 WIB
Nabilla Tashandra

Editor

Manfaat chia seed untuk diet

Lalu, apakah manfaat chia seed untuk diet cukup efektif?

Pola makan tinggi serat kerap dikaitkan dengan penurunan berat badan.

Menurut sebuah penelitian tahun 2015, mengonsumsi 30 gram serat per hari dapat membantu menurunkan berat badan, sama banyaknya seperti jika kita menerapkan pola diet yang rumit.

Meski chia seed begitu populer sebagai makanan diet, penelitian belum cukup mendukung tren itu.

Baru ada beberapa penelitian pada manusia yang meneliti tentang keterkaitan chia seed dan penurunan berat badan.

Misalnya, menurut Healthline, sebuah studi di 2009 meninjau efek chia seed terhadap penurunan berat badan dan faktor risiko penyakit. Sebanyak 90 orang dewasa yang kelebihan berat badan atau obesitas dilibatkan sebagai peserta penelitian.

Mereka diminta mengonsumsi plasebo atau 25 gram chia seed yang dicampur dengan air sebelum makan pertama dan terakhir di hari itu.

Namun, hasilnya tidak menunjukkan adanya dampak pada massa tubuh, komposisi tubuh, atau faktor risiko penyakit.

Meski tinggi serat, chia seed juga relatif tinggi kalori dan lemak.

Dua sendok makan chia seed memiliki sekitar 138 kalori dan 9 gram lemak (dengan 1 gram lemak jenuh).

Jika dikonsumsi dalam jumlah sedang, manfaat chia seed untuk diet memang cukup efektif dengan membuat kita merasa lebih kenyang sehingga tidak makan berlebih.

Namun, mengonsumsi chia seed terlalu banyak juga bisa saja membuat asupan kalori kita melebihi batas harian.

Studi lainnya menyelidiki apakah chia seed dapat meningkatkan penurunan berat badan pada orang dengan diabetes tipe 2. Studi ini melibatkan 77 peserta yang kelebihan berat badan atau obesitas.

Semua peserta mengikuti diet kalori terbatas selama enam bulan. Satu kelompok makan Salba chia setiap hari, sementara kelompok lain mengonsumsi makanan kontrol berbasis dedak gandum.

Para peserta penelitian yang tidak mengonsumsi chia seed kehilangan rata-rata 0,3 kg, sementara mereka yang mengonsumsi chia seed kehilanga rata-rata 1,9 kg.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com