Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Detail Tersembunyi di Trailer Terbaru Spider-Man: No Way Home

Kompas.com - 18/11/2021, 12:02 WIB
Sekar Langit Nariswari,
Wisnubrata

Tim Redaksi

Kali ini, Electro hadir kembali dengan penampilan yang lebih sesuai dengan karakter di komik. Warnanya didominasi kuning dengan aliran listrik yang menyala di sekujur tubuhnya, sangat mengesankan.

Kehadiran William Dafoe

Green Goblin legedaris yang diperankan oleh William Dafoe dipastikan akan kembali hadir di Spider-Man No Way Home.

Cuplikan terbaru menampilkan secara jelas penampilan villain ini mengendarai papan terbangnya dengan suara tawa menggelegar yang ikonik dari aktor tersebut.

Kalung MJ

Film Spider-Man sebelumnya berakhir dengan romansa antara Peter Parker dan MJ yang baru saja dimulai. Ditandai dengan kalung black dahlia yang diberikan kepada love interest tersebut, meskipun dalam keadaan rusak.

Kali ini, karakter MJ terlihat masih mengenakan kalung tersebut di lehernya. Artinya, kita masih akan menyaksikan interaksi manis antara Tom Holland dan Zendaya sebagai sepasang kekasih remaja.

Dejavu Gwen Stacy

Cuplikan yang paling menghebohkan media sosial adalah potongan adegan ketika MJ terjatuh dari ketinggian. Scene ini mengigatkan publik akan kematian Gwen Stacy, love interest Spider-Man di film The Amazing Spider-Man 2.

Peristiwa ini sangat tragis dalam dunia superhero ini karena Spider-Man, superhero yang jago melompat dari gedung tinggi, gagal menyelamatkan kekasihnya sendiri.

Mari kita simak, apakah MJ dalam universe ini akan bernasib sama seperti Gwen Stacy di film terdahulu.

 

Baca juga: Hal yang Dibenci Tom Holland Saat Latihan untuk Film Spider-Man

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com