Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

8 Kebiasaan Minum untuk Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh

Kompas.com - 25/11/2021, 13:32 WIB
Ryan Sara Pratiwi,
Wisnubrata

Tim Redaksi

Sumber Eat This

7. Melawan pilek dengan sari buah apel

Ahli gizi diet terdaftar di Yanre Strength, Jeff Hong, RD, menganjurkan kita minum sari apel hangat yang dicampur dengan satu sendok teh madu.

Selain mengandung vitamin C, sari apel juga dikenal sebagai antimikroba yang dapat melawan bakteri, ragi, dan infeksi jamur.

Kombinasi sari dan madu adalah obat kuno untuk melawan pilek dan flu, serta dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Baca juga: Makan 1 Apel Sehari Efektif Kurangi Frekuensi ke Dokter, Benarkah?

8. Memasukkan kiwi dan stroberi ke smoothie

Dua buah lagi yang super tinggi vitamin C adalah stroberi dan buah kiwi.

"Keduanya juga sempurna jika dimasukkan ke dalam smoothie untuk mendapatkan suntikan vitamin C yang meningkatkan kekebalan tubuh," kata ahli gizi dan pelatih Truism Fitness, Jamie Dickie.

Membuat smoothie dan susu yang diperkaya dengan vitamin D, kita bisa mendapatkan peningkatan kekebalan dan protein yang ekstra.

"Banyak orang kekurangan vitamin D, yang sebagian besar didapat dari sinar matahari. Padahal vitamin ini dapat meminimalkan risiko pneumonia dan flu," terangnya.

Dalam sebuah studi baru-baru ini di The BMJ, para peneliti di Inggris menemukan bahwa suplementasi vitamin D harian atau mingguan mengurangi risiko infeksi pernapasan bagi orang-orang dengan defisiensi vitamin D yang paling signifikan dalam darah mereka.

Baca juga: Kenali, Manfaat Makan Buah Kiwi Setiap Hari

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com