KOMPAS.com - Warna daun yang memudar atau kecokelatan adalah masalah umum yang dihadapi pecinta tanaman hias dalam ruangan, termasuk pohon palem.
Kondisi ini biasanya ditimbulkan dari kebiasaan kita saat merawat tanaman, seperti tanaman yang terlalu sering atau terlalu jarang disiram, dan kekurangan atau kelebihan paparan sinar matahari.
Jika itu terjadi, diperlukan penanganan khusus agar daun pohon palem yang berwarna kecokelatan tidak semakin parah.
Apa yang bisa dilakukan untuk pohon palem kesayangan?
1. Jangan keseringan diberi pupuk
Pupuk adalah komponen penting dari perawatan tanaman hias, termasuk pohon palem.
Namun perhatikan cara kita memupuk tanaman itu. Jika tidak berhati-hati, daun pohon palem bisa menjadi kecokelatan.
Bisa saja, media drainase yang dipilih untuk tanaman tidak memadai. Hasilnya, pupuk sulit keluar dari tanah.
Ketika kita menambahkan lebih banyak pupuk, maka tanaman akan kelebihan beban.
Kemungkinan lainnya, kita menggunakan pupuk slow release (pupuk yang melepaskan unsur hara secara lambat) terlalu sering.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.