KOMPAS.com - Rihanna ditetapkan sebagai pahlawan nasional Barbados, negara kampung halamannya yang berlokasi di Kepulauan Karibia.
Penganugerahan ini diberikan dalam upacara pelantikan Presiden Dame Sandra Mason, yang sekaligus menjadi transisi resmi negara tersebut republik.
Sejak dikolonialisasi 400 tahun lalu, Barbados merupakan bagian dari persemakmuran Kerajaan Inggris.
Titel bergengsi tersebut diumumkan dan diberikan langsung oleh Perdana Menteri Mia Mottley di Bridgerton, Ibu Kota negara tersebut.
"May you continue to shine like a diamond and bring honour to your nation by your works, by your actions," ujar Mottley, mengutip lirik lagu hits Rihanna tahun 2012, Diamond.
Penganugerahan tersebut dihadiri langsung oleh wanita bernama asli Robyn Rihanna Fenty ini.
Ia menjadi orang ke-12 yang dijadikan pahlawan nasional sekaligus wanita kedua di Barbados yang mendapatkan gelar tersebut.
Founder brand kosmetik Fenty Beauty ini memang sangat populer dan dibanggakan oleh warga negara asalnya.
Ia lahir dan besar di Barbados sebelum memulai karier bermusik di Amerika Serikat yang menjadi permulaan kesuksesannya.
Baca juga: 4 Fakta Fenty Beauty, Merek yang Jadikan Rihanna Berstatus Miliarder
Ia sebenarnya sudah pernah dijadikan Duta Besar Barbados tahun 2018 untuk mempromosikan wisata, pendidikan, dan peluang investasi di negara tersebut.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.