KOMPAS.com - Penampilan, termasuk bentuk tubuh, bagi selebritas Hollywood menjadi salah satu aset penting sebagai penunjang kariernya.
Visual dan berat badannya menjadi faktor utama dalam membentuk citranya di mata publik. Para supermodel misalnya, cenderung berbadan kurus dengan kaki yang jenjang yang cocok melenggang di catwalk.
Sementara komedian yang memiliki tubuh berisi dianggap lebih lucu dan menarik untuk disimak leluconnya. Penampilan fisik pula yang biasanya menentukan jenis peran yang bisa didapatkan oleh para aktor dan aktris.
Tak heran, perubahan fisik drastis di tengah popularitas bintang tersebut biasanya menuai banyak pro kontra. Ada risiko besar perubahan fisik tersebut akan mempengaruhi kariernya di Hollywood.
Baca juga: Khawatir Tak Laku, Rebel Wilson Sempat Dilarang Turunkan Berat Badan
Pesohor berbadan langsing dan sehat dianggap paling ideal dan menarik di mata publik secara umum. Meski demikian, ada beberapa selebritas yang tetap sukses meskipun tubuhnya dianggap tidak proporsional dengan berbekal bakat utamanya.
Uniknya, para bintang ini juga kerap mendapatkan reaksi negatif ketika melakukan perubahan fisik drastis, khususnya menurunkan berat badan. Tubuh yang lebih kurus dinilai bakal mengurangi daya tarik mereka dan menurunkan popularitas.
Namun sejumlah selebritas ini membuktikan keberaniannya dengan mengubah fisik, sekaligus citra dirinya, ketika menurunkan berat badan.
Baca juga: Transformasi Tubuh Cristiano Ronaldo, Apa Rahasianya?
Aktris dan komedian ini kerap mendapatkan peran wanita yang jenaka dengan bentuk tubuhnya yang dulu lebih berisi. Namun ia kemudian melakukan diet ketat dan rutin berolahraga hingga berhasil menurunkan bobot lebih dari 30 kilogram.
Menurutnya, perubahan ini dilakukan bukan karena tidak percaya diri namun demi alasan kesehatan.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.