Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Influencer Usia Lanjut Berbagi Rahasia Cantik dengan Kulit Sehat

Kompas.com - 09/12/2021, 06:45 WIB
Anya Dellanita,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

Sumber Vogue

KOMPAS.com - Usia tentu bukan halangan seseorang untuk tampil modis dan cantik. Buktinya, lihat saja beberapa influencer berusia di atas 50 tahun berikut.

Wanita-wanita ini cerdas, cantik, dan memiliki jutaan pengalaman dalam hidupnya. Tak hanya itu, mereka juga memiliki kulit yang indah.

Apa rahasianya? Berikut jawabannya.

  • Mouchette Bell

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by @mouchettebell

“Saat mulai besar, saya merasa semuanya terlihat cantik, kecuali saya sendiri."

"Namun saat remaja, segala hal mulai berubah. Kini, saya merasa cantik saat istirahat dan merasa bugar, seperti setelah berenang di laut pada musim panas,” ujar Bell.

Bell berpendapat, dalam beberapa tahun terakhir, media sosial memperkenalkan apresiasi kecantikan dengan cara baru.

“Saya mencoba untuk tidak terlalu tertekan karenanya, dan merasa bahwa penting untuk rehat sejenak dari media sosial."

"Namun, bohong jika saya merasa tidak senang saat melihat ikon hati mungil itu sesekali,” kata dia lagi.

Terkait penuaan, Bell berpendapat, kita harus berpikir positif tentang itu, dan tidak mengurusi hidup orang lain.

Misalnya, jika dia memilih untuk menerima garis halus di wajahnya dan tak melakukan botox, dia tidak akan menghakimi orang seusianya yang melakukannya.

Baca juga: Tips Perawatan Anti-Aging agar Terlihat Awet Muda

Untuk makeup, Bell mengaku memilih gaya “natural” dengan warna lipstik yang berani, namun tetap memiliki nuansa warna hangat di bagian pipi.

“Merek lipstik favorit saya adalah Chanel, Lisa Eldridge, dan Mac. Saya juga selalu membersihkan make-up saya sebelum pergi tidur, dan menggunakan sebuah kain flanel panas setelah membersihkan wajah."

"Saya juga baru menemukan Charlotte Tilbury Magic Cream Moisturiser, yang sangat menutrisi kulit."

"Lalu, saya juga minum banyak air, kebiasaan yang telah saya lakukan sepanjang hidup saya,” ujar dia.

Kini, Bell juga selalu melakukan meditasi qigong (latihan meditasi yang berfokus pada postur dan gerakan tubuh, dan pernapasan) setiap pagi dan sore serta banyak berjalan kaki.

Lalu, dia juga selalu berusaha untuk membuat orang lain bahagia, baik lewat perbuatan, maupun perkataan.

“Sudah terbukti bahwa melakukan atau mengatakan sesuatu untuk membuat orang lain bahagia akan meningkatkan endorfin kita, yang tentunya baik bagi kesehatan kita,” sebut dia.

Halaman:
Sumber Vogue
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com