BrandzView
Konten ini merupakan kerja sama Kompas.com dengan Smartfren

Dari Internet Lancar dan Murah mulai Rp 2.000-an/GB hingga Pakai Tagar, Berikut Trik TikTok-an agar Cepat Hits

Kompas.com - 09/12/2021, 19:03 WIB
Erlangga Satya Darmawan,
Agung Dwi E

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Lima tahun sejak pertama kali dirilis pada September 2016, TikTok menjelma menjadi platform media sosial (medsos) paling digemari banyak kalangan, utamanya generasi Z atau zoomer.

Data internal TikTok menyebut, total pengguna medsos berbagi video pendek ini mencapai 1 miliar per Senin (27/9/2021).

Dengan jumlah sebanyak itu, rasanya beralasan bahwa gen Z melirik platform ini untuk eksis sebagai kreator konten. Terlebih, TikTok menyediakan fitur ads sehingga pengguna bisa memonetisasi konten mereka.

Selain itu, TikTok juga mengakomodasi kebutuhan konten hiburan bagi gen Z yang otentik dan membangkitkan engagement.

Bagi gen Z yang ingin menjadi content creator di TikTok, beberapa hal berikut mesti diperhatikan agar dapat menjaring banyak penonton dan pengikut. Dengan demikian, kamu pun bisa mendapatkan penghasilan dari konten yang diunggah di TikTok.

1. Pastikan internet lancar

Kelancaran jaringan internet merupakan salah satu kunci penting menjadi kreator konten. Pasalnya, jaringan internet merupakan hal penting saat kamu mengunggah konten. Jika jaringan jelek, kamu bisa saja melewatkan waktu terbaik untuk mengunggah konten.

Agar lancar, gunakan internet berkualitas dari provider tepercaya seperti Smartfren. Smartfren menyediakan layanan yang mampu menunjang aktivitas internet dengan optimal melalui paket Smartfren Gokil Max.

Selain kualitas jaringan yang mumpuni, paket data Smartfren Gokil Max juga terjangkau karena hadir dengan harga bersahabat, yakni mulai dari Rp 2.000-an per gigabyte (GB).

Sebagai informasi, paket data tersebut merupakan varian terbaru dari Smartfren Gokil Max. Pelanggan akan mendapatkan kuota besar dengan harga teman melalui paket data yang satu ini.

Dengan paket tersebut, kamu bisa puas menikmati segala aktivitas di ranah digital, seperti mengunggah konten di TikTok hingga bermain game online secara lancar.

Paket data Smartfren Gokil Max juga menyediakan Kuota Lokal yang sepenuhnya sudah didukung oleh jaringan 4G. Area cakupannya pun luas, mulai dari kota, kabupaten, hingga provinsi.

Kuota lokal dihadirkan untuk membuat pengalaman berinternet di dalam kota jadi semakin maksimal. Sebab, kuota ini bisa digunakan untuk aplikasi apa pun selama 24 jam penuh di kota asal kartu perdana Smartfren Gokil Max.

Selain kuota lokal, paket Smartfren Gokil Max juga dibekali kuota nasional. Kuota ini bisa dipakai saat pengguna berada di luar kota. Kamu juga dapat menikmati Extra Kuota yang berlaku mulai pukul 01.00-05.00.

Kartu perdana Gokil Max bisa didapatkan di outlet dan Galeri Smartfren terdekat. 

Jangan lupa juga untuk mengunduh aplikasi MySmartfren agar cek kuota dan isi pulsa jadi lebih mudah. Dapatkan pula bonus kuota sebesar 5 GB bagi pelanggan yang pertama kali menginstal aplikasi MySmartren .

Dengan begitu, kamu bisa langsung merasakan #KuotaSultanHargaTeman untuk menunjang aktivitas internetanmu. 

2. Buat video kreatif dan berdaya tarik

Pembuatan konten menarik membutuhkan kreativitas. Dengan kreativitas, kamu dapat membuat video pendek yang khas. Hal ini dapat menarik pengguna TikTok lain untuk menonton videomu.

Video kreatif sebenarnya tidak perlu muluk-muluk. Kamu cuma butuh keunikan dan keotentikan pada materimu. Jangan sesekali menirukan video orang lain ya. Hal ini bisa jadi bumerang bagi akunmu.

Berikutnya, buat video sependek mungkin dengan durasi 10-15 detik. Video unik dengan durasi sependek itu bisa membetot perhatian netizen TikTok. Tidak percaya? Coba cek video-video pendek yang pernah viral di TikTok. Kamu bisa pelajari cara mereka menemukan keunikan masing-masing.

Kamu bisa pula bikin video kreatif dengan berduet atau berkolaborasi dengan kreator konten lainnya. Video kolaborasi bisa menarik banyak orang untuk menonton.

3. Unggah di waktu yang tepat

TikTok punya halaman khusus yang disediakan sesuai preferensi pengguna masing-masing, yakni For You Page (FYP). Konten yang terpilih masuk FYP berpeluang ditonton oleh banyak pengguna.

Syarat konten video masuk FYP cukup simpel. Video yang diunggah unik, menarik, serta disesuaikan dengan preferensi umum pengguna. Kemudian, unggah video tersebut pada jadwal FYP TikTok terbaik.

Dirangkum dari berbagai sumber, berikut jadwal FYP TikTok terbaik selama satu minggu.

- Senin, pukul 12.00-13.00
- Selasa, pukul 16.00
- Rabu, pukul 11.00-13.00 dan 21.00
- Kamis, pukul 12.00-13.00, 15.00-16.00, dan 20.00-23.00
- Jumat, pukul 11.00-12.00, 15.00-16.00, dan 20.00-23.00
- Sabtu, pukul 09.00-12.00
- Minggu, pukul 07.00-08.00, 11.00-12.00, dan 19.00-21.00

4. Jangan lupa hashtag

Hashtag atau tanda pagar (tagar) merupakan salah satu cara yang tak boleh dilewatkan jika kamu mau konten video ditemukan dan ditonton banyak orang.

Meski demikian, tagar yang digunakan tidak bisa asal. Cantumkan tagar yang sedang populer agar TikTok bisa menambahkan videomu ke dalam FYP orang yang sedang mencarinya.

Kemudian, tagar juga harus relevan dengan video yang kamu unggah. Bila tidak relevan, pengguna bisa tidak menyukai video kamu karena dianggap hanya mengejar traffic.

Untuk mengetahui beberapa hashtag yang tengah populer, kamu bisa langsung melihatnya pada menu Discover.

5. Ikuti tren yang sedang hits

Tren pada platform TikTok bisa berubah secara cepat dan dinamis. Hal tersebut dibuktikan dengan berbagai konten populer dan viral yang terjadi setiap hari.

Agar bisa ditonton banyak orang, sebaiknya kamu ikuti tren di TikTok. Kamu bisa mencari tahunya dengan menelusuri menu Discover. Kemudian, telusuri hashtag #trendalert untuk mengidentifikasi tren yang banyak diikuti orang lain.

Saat ini, terdapat beberapa tren yang tengah hit di platform tersebut, seperti vogue challenge, mama said challenge, dan tell me without telling me challenge.

Usahakan pula, video yang kamu buat menggunakan musik populer di platform tersebut, seperti “Beggin” dari Maneskin, "Obsessed With You" dari Central Cee, “Mama Said” dari Lukas Graham, “Know Your Self” dari Drake, dan “The King” dari Sarah Kinsley.

Dengan menggunakan musik yang tengah populer, algoritma TikTok akan membaca konten tersebut dan merekomendasikannya ke orang-orang dengan selera sama.

Itu tadi cara agar konten yang kamu unggah di TikTok bisa ditemukan dan ditonton banyak orang. Terapkan hal tersebut secara konsisten untuk bisa merasakan hasil yang diinginkan.

Jangan lupa juga gunakan paket data dari Smartfren Gokil Max agar aktivitas berinternet semakin nyaman dan lancar. Selamat mencoba.


komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com